10 Aktor China ini punya alis tebal alami, gantengnya maksimal

  • by
foto: Instagram/@zhuyilong0416

Memiliki alis tebal bagi sebagian orang merupakan hal yang spesial. Karena ini bisa menjadi ciri khas hingga menambah kepercayaan diri. Tak hanya orang biasa, sejumlah artis terkenal juga memiliki alis yang tebal, termasuk artis Mandarin.

Jika banyak seleb yang rela menyulam alis demi mendapat alis tebal, maka berbeda dengan deretan aktor ganteng Mandarin ini. Mereka punya alis tebal alami yang bikin kegantengannya jadi meningkat.

Alis yang dimiliki para aktor Mandarin ini pun sekaligus menambah pesona mereka.
Nah, berikut ini deretan aktor Mandarin yang punya alis tebal alami, dirangkum dari berbagai sumber pada Rabu (13/10).

1. Yang Yang.

foto: Instagram/@yang_0099

Nama aktor satu ini sudah sangat populer di China. Selain berbakat, Yang Yang juga memiliki paras memesona hingga banyak diidolakan. Apalagi alis tebal yang ia miliki, semakin membuat aktor kelahiran 9 September 1991 semakin berkarisma. Yang Yang sendiri dikenal setelah bermain dalam drama Love O2O dan Your My Glory.

2. Vengo Gao.

foto: Instagram/@vengo_donghua

Selanjutnya ada Vengo Gao. Aktor satu ini mengawali kariernya di dunia hiburan menjadi model. Banyak yang menganggap Vengo memiliki darah blasteran karena garis wajahnya. Vengo sendiri keturunan dari suka Han, yaitu etnis asli China.

3. Hu Yitian.

foto: Instagram/@hu_yitian

Hu Yutian dikenal setelah berperan menjadi Shen Yue di drama A Love So Beautiful dan merupakan tokoh utama. Ia juga bermain dalam drama populer Go Gi Squid tahun 2019.

4. Vin Zhang Binbin.

foto: Weibo

Aktor satu ini banyak bermain dalam drama populer seperti Love O2O, Eternal Love, The King’s Woman dan masih banyak lagi. Wajah dan penampilannya membuat banyak peggemar tergila-gila khususnya wanita.

5. Leo Luo.

foto: weibo

Aktor yang memulai karier sebagai penyanyi ini sukses menarik perhatian para penggemar. Tak hanya berbakat, aktor pemain drama Ashes of Love ini juga memiliki wajah tampan dan tegas. Apalagi ditambah dengan alis tebal.

6. Huang Junjie.

foto: Instagram/@huangjunjie98

Huang Junjie adalah pemeran Bai Zhen di drama Eternal Love of Dream. Peran itu berhasil membuat namanya naik dan berkembang.

7. Kris Wu.

foto: Instagram/@kriswu

Aktor satu ini pasti sudah tak asing di kalangan pecinta dracin dan K-Popers. Mantan member EXO ini dikenal karena bakat menyanyi, menari dan berakting. Namun Kris baru saja tersandung skandal pelecehan seksual.

8. Song Weilong.

foto: Instagram/@actorweilong

Song adalah aktor kelahiran 1999 yang juga menjadi seorang model. Namanya melejit setelah berperan menjadi Yuan Song di drama Find Yourself bersama Victoria Song.

9. Xu Kai.

foto: Instagram/@xukai.0305

Aktor satu ini melejit setelah menjadi playboy di drama Arsenal Military Academy bersama Bai Lu. Ia memiliki alis tebal mecolok yang membuat penggemar terpukau.

10. Zhu Yilong.

foto: Instagram/@zhuyilong0416

Terakhir ada Zhy Yilong aktor yang sukses setelah bermain di drama Guardian.