Sara Ali Khan merupakan aktris pendatang baru yang cukup terkenal. Bakat akting diturunkan sang ayah, Saif Ali Khan dan ibunya Amrita Singh menghantarkannya sukses meraih kesuksesan.
Sara tumbuh menjadi sosok yang mengesankan, meski kedua orang tuanya bercerai. Seperti yang diketahui, dari pernikahan pertamanya dengan Amrita Singh, Saif dikaruniai dua orang anak, Sara dan Ibrahim Ali Khan. Kini dia sudah menikah lagi dengan Kareena Kapoor dan memiliki dua orang anak, Taimur Ali Khan Pataudi dan Jehangir Ali Khan Pataudi.
Sara Ali Khan sempat menjadi sorotan publik karena tubuhnya dianggap kurang ideal. Namun berkat kerja kerasnya, Sara kini tampil langsing dan begitu memesona. Bintang Atrangi Re diketahui lulusan universitas bergengsi di dunia, yakni Columbia University.
Momen manis Sara dan ayahnya, sukses membuat banyak orang terpana. Saif yang kala itu terlihat masih begitu muda sudah piawai dalam mengurus putrinya. Sebagai informasi, Saif menikah dengan Amrita Singh di usia 21 tahun.
Seperti apa potret Saif saat momong Sara Ali Khan? Berikut Keeping Times lansir dari berbagai sumber, Minggu (1/5).
1. Salah satu potret memperlihatkan saat Saif Ali Khan menggendong putri sulungnya Sara Alia Khan yang lahir pada 12 Agustus 1995.
2. Sebagai putri dari seleb papan atas Bollywood, Sara Ali Khan ternyata sudah jago bergaya di depan kamera sejak balita.
3. Sara Ali Khan ternyata semasa kecil juga kerap ikut Saif Ali Khan ketika melakukan pemotretan.
4. Meski Saif Ali Khan disubukkan dengan segudang aktifitas di industri Bollywood. Dia kerap menghabiskan quality time bersama sang anak sulung.
5. Dikenal sebagai hot dady, terlihat Saif Ali Khan sangat memperhatikan tumbuh kembang sang anak dari pernikahan pertamanya dengan Amrita Singh.
6. Sara Ali Khan mewarisi bakat senyum dari sang ayah, Saif Ali Khan. Terlihat keduanya sangat memesona di salah satu potret lawas.
7. Sara Ali Khan kerap membagikan potret lawas kebersamaannya dengan sang ayah di Instagram.
8. Kalau ini potret kebersamaan Saif Ali Khan dan sang ibu, Amrita Singh saat masih menjadi satu keluarga.
9. Punya paras yang rupawan, ternyata Saif Ali Khan adalah sosok pelindung dan sangat gentlemen bagi putrinya.
10. Salah satu potret memperlihatkan jika ayah dan anak ini begitu sangat so sweet. Terlihat keduanya tengah di bawah guyuran hujan pun tak luput diabadikan.