18 Tahun berlalu, intip kabar terbaru 7 pemain ‘At The Dolphin Bay’

  • by
foto: Mydramalist

‘At The Dolphin Bay’ menjadi satu di antara drama Mandarin yang sangat populer di Indonesia tahun 2000-an. Drama ini mengisahkan sepasang teman masa kecil yang bertemu lagi setelah dewasa. Pertemuan ini tak lepas dari mitos yang mereka percayai tentang teluk lumba-lumba.

Drama ini sendiri dibintangi oleh artis Angela Chang, Ambrose Hsu, Wallace Huo dan sejumlah aktor lain. Meski sudah 18 tahun berlalu, namu cerita drama ini masih membekas di ingatan penontonnya.

Nggak cuma cerita, penampilan para pemainnya saat itu pun tak kalah memorable. Kini tak lagi muda, penampilan mereka pun sekarang pun banyak berubah. Meski begitu, pesonanya mereka tetap nggak luntur.

Dirangkum dari berbagai sumber pada Selasa (12/10), yuk simak kabar dan potret terbaru para pemainnya.

1. Angela Chang.

foto: Istimewa & Instagram/@angela_zhangshaohan

Angela Chang berperan sebagai pemeran utama bernama Yi Tian Bian. Peran itu pun membuat karier artis kelahiran 19 Januari 1982 ini melejit. Namun kini dirinya lebih fokus ke bidang tarik suara dan juga sering tampil di acara TV. Pesonanya masih memikat di usia jelang 40 tahun kan?

2. Ambrose Hsu.

foto: istimewa & mydramalist

Ambrose Hsu sukses menjadi aktor terbaik lewat perannya sebagai Xu Ze Ya di drama ini. Akan tetapi ia pernah tersandung kasus dengan mafia Taiwan. Terakhir ia bermain dalam film The Ghost House tahun 2017 dan sudah tak aktif lagi.

3. Wallace Huo.

foto: Instagram/@wallace__huo

Selanjutnya ada Wallace Huo yang memerankan Zhong Xiao Gang. Aktor kelahiran 26 Desember 1979 masih aktif di dunia hiburan hingga saat ini. Ia juga sudah menikah dengan artis cantik Ruby Lin.

4. Jill Hsu.

foto: istimewa

Jill Hsu memerankan karakter Chen Man Qing. Artis kelahiran 30 Oktober 1978 ini masih aktif sampai sekarang di dunia hiburan.

5. Penny Lin.

foto: Mydramalist

Artis cantik satu ini masih aktif bermain drama dan film sampai sekarang. Selain At The Doplhin, artis cantik ini juga pernah bermain drama 100% Senorita. Masih ingat?

6. Deric Wan.

foto: Mydramalist

Selain menjadi aktor, pemeran Eddy ini juga sukses sebagai penyanyi. Ia terakhir bermain dalam drama Sunny Man tahun 2018.

7. Vickey Liu.

foto: Mydramalist

Dalam drama ini Vickey Liu berperan sebagai Li Hui Lan. Ia pun masih aktif bermain film dan juga drama hingga sekarang.