5 Seleb Bolllywood ini sukses jadi mak comblang, termasuk Akshay Kumar

  • by
foto: hindustantimes.com & Instagram/@nehadhupia

Sebuah hubungan pasti diawali dengan berbagai macam pertemuan, salah satunya melalui bantuan mak comblang. Kerap kali mak comblang diartikan sebagai seseorang yang berjasa karena telah menyatukan dua orang hingga menjalin hubungan asmara.

Tak sedikit juga para selebriti Bollywood yang bertemu jodohnya lewat perantara teman atau keluarga dekat. Beberapa selebriti Bollywood ini ternyata pernah jadi mak comblang, lho. Sebut saja seperti Karan Johar dan Akshay Kumar.

Penasaran siapa saja seleb Bolllywood yang berhasil jadi mak comblang untuk pasangan seleb lainnya. Berikut lima selebriti Bollwood yang ternyata pernah jadi mak comblang, dilansir Keeping Times rangkum berbagai sumber pada Minggu (23/1).

1. Karan Johar.

foto: Instagram/@karanjohar, @aishwaryaraibachchan_arb & @nehadhupia

Ternyata sutradara terkenal Bollywood, Karan Johar pernah punya peran sangat penting dalam kisah cinta Aishwarya Rai dan Abhishek Bachchan. Karan Johar dan Abhishek Bachchan memang memiliki hubungan pertemanan baik.

Setelah bertemu dengan Aishwarya Rai dalam penerbangan, Karan Johar mulai menyakinkan temannya, Abhishek Bachchan untuk mendekati Aishwarya Rai. Serta menyakinkan bahwa mereka akan menjadi pasangan yang sangat serasi.

Karena bujukan Karan Johar, Abhishek Bachchan dan Aishwarya Rai mulai berkencan dan mereka juga terlibat dalam film bersama yakni Guru (2006). Dan akhirnya keduanya memutuskan untuk menikah pada 20 April 2007 dan kini telah dikaruniai anak perempuan bernama Aaradhya Bachchan.

Tak hanya berhasil jadi mak comblang Aishwarya Rai dan Abhishek Bachchan, diketahui bahwa Karan Johar juga berperan penting dalam hubungan Neha Dhupia dan Angad Bedi. Awalnya Karan Johar mempertemukan Angad Bedi dan Neha Dhupia di sudut ruangan di sebuah pesta. Sejak saat itu, keduanya menjadi dekat dan mulai berkencan. Keduanya menikah pada 10 Mei 2018 dan telah dikaruniai satu orang anak bernama Mehr Dhupia Bedi.

2. Akshay Kumar.

foto: Instagram/@akshaykumar & @simply.asin

Akshay Kumar ternyata berhasil menjadi mak comblang antara aktris Asin Thottumkal dengan Rahul Sharma yang seorang CEO Micromax. Diketahui jika Akshay Kumar berteman dekat dengan keduanya. Akshay Kumar adalah sahabat dekat Rahul Sharma. Ia juga pernah bekerja sama dengan Asin Thottumkal di berbagai proyek film.

Dilansir dari Hindustan Times, kisah asmara Asin Thottumkal dengan Rahul Sharma berawal dari proyek film Housefull 2 (2012). Saat itu, Akshay Kumar mengajak keduanya untuk bermain petak umpet dan membuat mereka bersembunyi bersama di satu lemari.

Dan sejak saat itu, Asin Thottumkal dengan Rahul Sharma mulai menjalin hubungan dan telah menikah pada 19 Januari 2016. Mereka juga telah dikaruniai satu orang putri bernama Arin Rayn.

3. Aly Goni.

foto: Instagram/@alygoni & @karan9198

Ditakdirkan bersama, siapa sangka jika jalinan cinta antara Karan Patel dan Ankita Bhargava karena peran Aly Goni sebagai mak comblang. Saat keduanya pertama kali bertemu, keduanya sudah merasa sangat cocok.

Oleh karena itu, tak lupa Karan Patel mengucapkan terima kasih kepada Aly Goni karena telah mempertemukannya dengan Ankita Bhargava pada 2018. Keduanya memutuskan menikah pada 3 Mei 2015 dan telah dikaruniai anak bernama Mehr Patel (2021).

4. Pankaj Bhatia.

foto: tellychakkar.com & Instagram/@divyankatripathidahiya

Pankaj Bhatia pernah jadi mak comblang Divyanka Tripathi dan Vivek Dahiya. Namun, saat syuting serial Yeh Hai Mohabbatein (2013-2019), antara Divyanka Tripathi dan Vivek Dahiya tidak saling bertegur sapa di lokasi syuting.

Hal tersebut karena Vivek selalu menganggap jika Divyanka Tripathi sebagai aktris senior. Karena itu, Pankaj Bhatia berinisiatif menjodohkan mereka karena masih sama-sama lajang. Kedua juga telah menikah pada 8 Juli 2016.

“Kami bertemu melalui lawan main kami yang mengenal kami berdua dengan sangat baik, yaitu Pankaj Bhatia. Dia pikir kami berdua akan sangat cocok dan ditakdirkan untuk satu sama lain. Jadi berdasarkan sarannya, Divyanka Tripathi dan saya berinisiatif untuk saling mengenal lebih baik,” ujar Vivek Dahiya dikutip dari Bollywood Shaadis.

5. Khushi Kapoor.

foto: Instagram/@khushi05k & @aaliyahkashyap

Jalinan asmara antara putri sutradara film Anurag Kashyap, Aaliyah Kashyap dan Shane Gregoire berawal dari aplikasi kencan. Namun keduanya mengalami putus cinta. Sejak saat itu, Aaliyah awalnya tidak tertarik dengan kencan virtual, namun sahabatnya yakni Khushi Kapoor jadi mak comblang dan meyakinkannya untuk bicara dengan Shane Gregoire. Mereka pun ternyata cocok dan berhubungan sampai sekarang.