8 momen Ranveer Singh main basket di NBA-All Star, bak atlet professional

  • by
foto: Instagram/@ranveersingh

Ranveer Singh baru-baru ini menghebohkan panggung olahraga basket dunia. Ditunjuk sebagai duta merek NBA untuk India tahun lalu, ia terpilih untuk mewakili India dalam ajang NBA All-Star Celebrity Game di Cleveland, Amerika tahun ini.

Pertandingan yang diselenggarakan pada Jumat, 18 Februari 2022 tersebut merupakan acara tahunan di mana selebriti dari dunia hiburan bertemu dengan bintang NBA dan juga legenda dari olahraga basket. Ranveer bermain bersama orang-orang, seperti komedian Tiffany Haddish, rapper dan musisi, seperti Anuel, Machine Gun Kelly, Jack Harlow dan Quavo.

Kehadiran Ranveer dalam pertandingan tersebut membuat para penggemar dan bahkan komentator NBA tergila-gila dengan penampilannya di NBA All-Star Celebrity Game. Ia disambut dengan sorakan para penggemar yang menggilainya. Hal tersebut membuat suasana ruangan stadion pecah dengan kehadiran sang bintang tersebut.

Sepanjang jalannya permainan, penonton tak henti bersorak untuk mendukung Ranveer. Hal itu membuat komentator terheran-heran karena bintang kebanggaan India ini memiliki jumlah pengikut di Instagram sebanyak 38,4 juta. Selama pertandingan, suami Deepika Padukone ini juga menunjukkan skill yang tak kalah kece dari atlet profesional.

Lantas seperti apa penampilan Ranveer Singh saat menunjukkan kebolehannya di ajang NBA All-Star Celebrity Game? Dilansir Keeping Times dari berbagai sumber pada Minggu (20/2), berikut ulasan selengkapnya.

1. Laga diawali dengan acara ceremonial dan memperkenalkan para bintang yang akan berlaga. Saat bintang Bollywood ini dipanggil, sontak semua penontong bersorak memanggil namnya.

foto: Instagram/@ranveersingh

2. Ranveer terlihat sangat mahir dalam menghalau serangan lawan. Ia meregangkan tangannya dan membuat lawan kesulitan saat ingin melewatinya.

foto: Instagram/@ranveeriansworldwidefc

3. Mengenakan seragam dengan nomor punggung 69, ia terlihat seperti atlet pro saat memblok lemparan lawan. Tak heran ia dipilih untuk mewakili selebriti India dalam ajang tersebut.

foto: Instagram/@ranveeriansworldwidefc

4. Sepanjang jalannya pertandingan, penonton tak henti memberikan dukungannya kepada sang bintang. Penonton bahkan meneriakkan kalimat terkenalnya dari Gully Boy: ‘Apna time aayega (Waktu kita akan tiba)” yang membuat Ranveer tertawa dan menyapa fansnnya tersebut.

foto: Instagram/@ranveeriansworldwidefc

5. Sebelum memulai pertandingan, Ranveer sempat membagikan postingan dirinya yang sedang melakukan latihan di stadion milik tim basket cleveland Cavaliers.

foto: Instagram/@ranveersingh

6. Ia juga membagikan momen latihannya bersama bintang NBA asal Senegal, Tacko Fall yang memiliki postur sangat tinggi. Dalam postingannya tersebut ia mengatakan bahwa ia mendapatkan beberapa tips dari bintang NBA tersebut.

foto: Instagram/@ranveersingh

7. Ia pun langsung mempraktikan tips yang dibagikan oleh Tacko Fall. Ia terlihat sangat menikmati permainannya tersebut.

foto: Instagram/@ranveersingh

8. Sudah mencintai basket sejak kecil, Ranveer Singh mengaku sangat terhormat dan bahagia bisa bergabung dengan NBA All-Star tahun ini.

foto: Instagram/@ranveeriansworldwidefc