Akting 10 aktris Bollywood jadi polwan ini panen pujian

foto: Twitter/@seenu_107 & Twitter/@movieflickzlive

Industri Bollywood tak henti-hentinya melahirkan film dengan berbagai genre dan cerita menarik. Dari beragam genre yang di produksi Bollywood, ada satu karakter yang sering muncul di banyak judul film, yakni polisi. Bahkan ada satu karakter polisi yang begitu ikonik. Kamu pasti masih ingat dengan polisi Vijay, bukan?

Nggak melulu diperankan oleh aktor pria, deretan aktris Bollywood ini juga pernah memerankan karakter polisi wanita. Sebagai seorang aktris dengan kemampuan akting mumpuni, mereka mampu memerankan karakter polwan yang tegas, berwibawa, dan pemberani. Tak salah, kalau karakter mencuri perhatian penonton.

Sejak era 90-an, karakter polisi sudah sering muncul di film-film. Aktris-aktris senior seperti Rekha, Hema Malini, dan Madhuri Dixit sudah pernah memainkan karakter polwan. Penampilan mereka yang terlihat hebat dengan seragam polisinya seketika mengesankan banyak penonton.

Selain ketiga aktris tersebut, deretan aktris ini juga sukses memerankan karakter polwan. Penasaran siapa saja? Berikut 10 aktris Bollywood yang pernah mainkan karakter polisi dalam film, dilansir Keeping Times dari berbagai sumber pada Rabu (7/9).

1. Esha Gupta.

foto: Facebook/bollywoodHungama.com

Aktris satu ini cukup sering memerankan karakter polisi di film dan web series. Aktingnya sebagai polwan di ‘Chakravyuh’, ‘Rejctx 2’, dan ‘Nakaab’ cukup memukau.

2. Jennifer Winget.

foto: Instagram/@filmykalakar

Sempat istirahat dari industri pertelevisian, Jennifer Winget membuat comeback-nya lewat serial web berjudul Code M. Menariknya, Jennifer dengan wajah cantiknya memerankan karakter perwira tentara bernama Mayor Monica Mehra. Dapat dibayangkan betapa keren penampilannya ketika mengenakan seragam perwira tentara tersebut.

3. Juhi Chawla.

foto: Twitter/@BollyMemories

Juhi Chawla, aktris yang seringkali terlihat feminin dalam banyak filmnya juga pernah memainkan karakter polisi. Penampilannya mengenakan seragam polisi dapat dilihat dalam film ‘Naajayaz’ yang juga dibintangi oleh Ajay Devgn.

4. Yami Gautam.

foto: Twitter/@theherjaa

Yami Gautam memainkan peran seorang polisi dalam film ‘Dasvi’ yang juga dibintangi oleh Abhishek Bachchan dan Nimrit Kaur. Dalam film ini, Yami merupakan seorang petugas pengawas penjara. Profesi tersebut dijalani hanya untuk membuat kehidupan seorang politisi yang sulit sampai mampu memperbaiki hidupnya.

5. Tabu.

foto: Twitter/@JazminTruesdale

Dalam film ‘Drishyam’, Tabu berperan sebagai polisi yang mencari putranya. Dia memainkan perannya dengan begitu baik, dan memberikan contoh bagaimana seorang polisi wanita yang tak kenal takut dan pemberani. Di sisi lain, perannya tersebut juga menyoroti naluri keibuan karakternya.

6. Rani Mukerji.

foto: Twitter/@seenu_107

Karakter polisi adalah peran yang menantang bagi Rani Mukerji dalam film ‘Mardaani’. Film ini menampilkan perjalanan seorang petugas kepolisian dalam menelusuri kasus perdagangan anak. Penampilan Rani tersebut pun berhasil membuat penonton dan kritikus film menyebutnya sebagai salah satu penampilan terbaik dalam kariernya.

7. Raveena Tandon.

foto : Twitter/@OTTSandeep

Raveena Tandon membuat comeback film yang cukup hebat sebagai peran utama dalam web series berjudul Aranyak. Dalam web series tersebut, ia memerankan karakter sebagai polisi. Web series tersebut menyoroti pencarian yang dilakukan oleh Raveena untuk menangkap seorang pembunuh, di mana hal tersebut dapat mengubah arah kariernya.

8. Shefali Shah.

foto : Instagram/@shefalishahofficial

Dalam series ‘Delhi Crime season 1 dan 2’, Shefali berperan sebagai polisi. Perannya tersebut membuat Shefali Shah tampak hebat dalam aksinya yang tidak membiarkan siapa pun lolos dari kejahatan. Penampilannya tersebut mendapat banyak pujian, baik dalam Delhi Crime season pertama maupun kedua.

9. Priyanka Chopra.

foto: Twitter/@movieflickzlive

Priyanka Chopra berperan sebagai polisi dalam film ‘Prakash Jha-Jai Gangaajal’, sebuah sekuel dari film ‘Gangaajal’ yang juga dibintangi Ajay Devgan. Penampilannya tersebut rupanya cukup mengejutkan penggemarnya.

Dengan tampilan tanpa makeup, dia melakukan banyak adegan aksi dalam film tersebut. Selain dalam film ‘Prakash Jha-Jai Gangaajal’, penampilan terbaik Priyanka sebagai polisi juga dapat dilihat dalam film ‘Gunday’.

10. Lara Dutta.

foto: Twitter/@UPPlusNews

Lara Dutta terlihat hebat dalam seragam polisinya ketika bermain di series bergenre aksi-komedi berjudul Hundred. Series tersebut juga dibintangi oleh Rinku Rajguru sebagai pemeran utamanya. Dalam series tersebut, Lara Dutta berperan sebagai polisi ambisius yang sering direndahkan oleh departemennya, kemudian dia memutuskan untuk mengubah situasi.

Penulis: Inayah Mauliya