Kemunculan serial India baru berjudul Nakusha di layar televisi Indonesia sepertinya cukup menyita perhatian penonton. Dengan adanya antusiasme masyarakat terhadap serial tersebut, dua pemain serial Nakusha pun sampai didatangkan di Indonesia seperti aktris Mahhi Vij yang berperan sebagai Nakusha dan aktor Mishal Raheja yang berperan sebagai Dutta pada 4 Maret 2023.
Kedua pemain tersebut memang menjadi karakter sentral dalam alur cerita serial Nakusha, namun ada juga karakter lain yang tak kalah mewarnainya yakni Deegu yang diperankan Aadesh Chaudhary.
Karakter Deegu ditampilkan sebagai pria yang jatuh cinta pada Nakusha saat gadis tersebut hilang ingatan. Namun terakhir ternyata diketahui Deegu ternyata tak sebaik yang dipikirkan Nakusha.
Aadesh Chaudhary merupakan aktor TV India yang cukup populer. Tidak hanya Nakusha, Aadesh sudah memainkan banyak judul serial, diantaranya Diya Aur Baati Hum (2011-2016) dan Doli Armaanon Ki (2013-2015).
Namun sayangnya, Aadesh kini sudah jarang terlihat di layar televisi. Melansir dari Times of India, Aadesh memang tengah menjauh dari panggung hiburan selama empat tahun terakhir. Aadesh mengungkapkan alasan dia vakum dari industri TV. Ternyata Aadesh ingin menjelajahi dunia akting lain seperti platform OTT (Netflix, Disney+ Hotstar, Apple TV, Hulu, Viu, Vidio, atau Iflix).
Aadesh kemudian tampil dalam serial web berjudul Sab Se Bada Rupaiya pada 2021 dan terakhir terlihat dalam serial web Crime Patrol 2.0 yang tayang pada platform Soni Liv.
Dengan terjunnya Aadesh ke dunia OTT menjadi salah satu kemajuan dalam karier aktingnya. Lantas bagaimana perjalanan karier pemeran Deegu dalam serial Nakusha tersebut? Berikut ulasan lengkapnya seperti dilansir Keeping Times dari berbagai sumber, Rabu (15/3).
1. Aadesh Chaudhary merupakan lulusan teknik, karena sang ayah sangat mengedepankan pendidikan. Meski demikian, kedua orang tuanya sangat mendukung keinginan Aadesh untuk menjadi seorang aktor.
2. Jalan yang dilalui Aadesh untuk dapat masuk di industri hiburan tidaklah mudah, lantaran Aadesh bukan dari keluarga yang berkecimpung di dunia hiburan tersebut. Belum lagi, koneksinya di sana tidak ada. Dengan demikian, Aadesh membuat portofolionya sendiri dan mengumpulkan kontak dari beberapa direktur casting.
3. Untuk mengasah kemampuan aktingnya, Aadesh bahkan mengambil kursus akting dan bekerja sebagai artis teater di bawah asuhan aktor legendaris Kader Khan.
4. Sebelum mendapatkan peran pertamanya di serial TV Banoo Main Teri Dulhann pada 2009, sebagai pemeran pendukung bernama Viren, Aadesh terlebih dahulu mengikuti audisi sebanyak 33 audisi.
5. Pada 2010, Aadesh terus merintis kariernya di industri TV dengan ikut bermain dalam serial Tere Liye sebagai karakter pendukung, dimana dia juga berbagi layar dengan aktor Shakti Arora dan Rajat Tokas.
6. Karier aktingnya secara perlahan naik. Dia sempat menjadi pemeran pendukung sebagai Sushant, dalam serial Desh Ki Beti Nandini pada 2013.
7. Karir Aadesh semakin melonjak ketika memainkan karakter Deegu di serial TV Nakusha pada pertengahan serial yang diproduksi pada 2009 hingga 2012 tersebut.
8. Aadesh pun bisa dibilang telah bermain dalam banyak serial, diantaranya Bhagyavidhaata (2011), Punar Vivah (2012), Main Lakshmi Tere Aangan Ki (2012), Byaah Hamari Bahoo Ka (2012), dan beberapa serial lainnya.
9. Menginjak hampir satu dekade menjadi aktor TV, Aadesh terlihat untuk yang terakhir kalinya di layar TV dalam serial Laal Ishq sebagai karakter Vivek pada tahun 2018.
10. Setelah menggapai impiannya menjadi aktor TV terkenal, kini Aadesh memutuskan untuk istirahat dari industri tersebut dan berkomitmen dalam industri serial web OTT dan film. Dia pun telah bermain dalam beberapa serial web, seperti Sab Se Bada Rupaiya pada 2021 dan Crime Patrol 2.0 pada 2022.
11. Kini dia baru saja bermain dalam serial web baru berjudul Farrey dan Chitra dan tengah menunggu perilisannya.
Penulis: Inayah Mauliya