Heropanti yang dirilis pada 2014 menjadi film Bollywood yang cukup laris. Bahkan kabarnya pada 29 April 2022, sekuel dari film ini akan segera diluncurkan. Tentu ini menjadi kabar yang bahagia bagi mereka yang sudah mengikuti jalan cerita dari film pertamanya.
Selain Tiger Shroff, film yang ini juga dibintangi Tara Sutaria dan Nawazuddin Siddiqui. Film Heropanti 2 dipercaya akan menyuguhkan alur cerita yang seru dan menegangkan seperti film sebelumnya.
Selain itu, film ini memiliki beberapa fakta yang akan membuat penonton tidak sabar menunggu tanggal rilisnya. Berikut beberapa fakta menarik Heropanti 2 yang dilansir Keeping Times dari berbagai sumber, Selasa (12/4).
1. Dilansir dari Hindustan Times, film ini akan menceritakan kisah cinta Babloo Ranawat (Tiger Shroff) dan seorang milyader bernama Inaaya (Tara Sutaria). Mereka dipisahkan keadaan yang tidak terduga dan pada saat akan bersatu kembali, muncul konflik dikarenakan ada beberapa pihak yang menginginkan Babloo Ranawat mati.
2. Tiger Shroff memerankan peran utama sebagai Babloo Ranawat, dia diyakini sebagai satu-satunya orang yang mampu menghentikan dalang kejahatan dunia maya yang bernama Laila (Nawazuddin Siddiqui).
3. Heropanti merupakan debut Tiger Shroff dan membuahkan kesuksesan besar. Bahkan di sekuel keduanya, Tiger masih dipercaya membintangi film tersebut.
4. Film Heropanti 2 ditulis Rajat Arora, disutradarai Ahmed Khan dan diproduksi Sajid Nadiadwala, melalui Nadiadwala Grandson Entertainment.
5. Pemeran utama wanita dalam dalam Heropanti 2 adalah Tara Sutaria yang merupakan seorang miliarder. Tara Sutaria diketahui memiliki pengalaman beradu akting dengan Tiger Shroff saat memulai debut aktingnya pada film Student of The Year 2 (2019).
6. Nawazuddin Siddiqui memainkan peran antagonis pada film Heropanti 2. Dia menjadi sosok dalang kejahatan dunia maya bernama Laila, pada akhirnya aksi kejahatan Laila akan dihentikan oleh Tiger Shroff.