Dikabarkan pacaran dengan cucu Amitabh Bachchan, ini 8 fakta Siddhant Chaturvedi

  • by
foto: Twitter/@Mv2Viral & Instagram/@siddhantchaturvedi

Siddhant Chaturvedi terkenal karena penampilannya di film Gully Boy (2019). Penampilannya bersama Ranveer Singh saat itu berhasil membawa namanya naik daun di industri Bollywood. Baru-baru ini, ia kembali menunjukkan kualitas aktingnya di film Gehraiyaan bersama Deepika Padukone.

Aktor berusia 29 tahun ini mendapatkan penghargaan Filmfare untuk debut aktor pria terbaik. Kini namanya tengah ramai diperbincangan. Bukan soal karya terbarunya, melainkan perihal kehidupan pribadinya. Siddhant Chaturvedi dikabarkan sedang menjalin hubungan dengan salah satu Amitabh Bachcan, Navya Naveli Nanda yang berusia 25 tahun.

Hingga saat ini, kabar yang ramai diperbincangkan tersebut belum mendapat konfirmasi dari keduanya. Sosoknya pun kini menjadi sorotan publik. Dilansir Keeping Times dari berbagai sumber pada Selasa (14/6), berikut delapan fakta Siddhant Chaturvedi.

1. Memulai karier dengan ikut kompetisi.

foto: Instagram/@siddhantchaturvedi

Saat berusia 20 tahun, Siddhant Chaturvedi pernah mengikuti Bombay Times Fresh Face 2012, dan The Times of India Fresh Face 2014 yang diadakan oleh Clean and Clear. Ia menjadi seorang pemenang dengan wajah yang bersih dan segar.

Ia cukup bangga dengan pencapaiannya tersebut. Siddhant bahkan berfoto bersama sertifikat bintang yang terukir namanya. Ia pun membagikan momen kemenangannya dan berfoto bersama Jacqueline Fernandez dan Sushant Singh Rajput.

2. Seorang yang pemalu.

foto: Instagram/@siddhantchaturvedi

Media lokal pernah memasukkan ia ke dalam nominasi artis pemalu. Meski Siddhant Chaturvedi cukup percaya diri, namun ia juga memiliki sifat pemalu untuk cowok lain seusianya. Ia pun pernah mengakui kalau dahulu ia adalah orang yang pendiam dan pemalu, bahkan sampai sekrang. Namun sekarang ia tidak sependiam dan pemalu seperti dulu.

3. Mengagumi Deepika Padukone.

foto: Instagram/@siddhantchaturvedi

“Ia adalah laki-laki yang imut”, ucap Deepika Padukone saat ditanya bagaimana pendapatnya tentang lawan mainnya, Siddhant Chaturve di film Gehraiyaan (2022). Ia banyak mendapat pujian dari orang-orang sekitarnya kalau ia memiliki tipe wajah yang imut. Ia senang dengan pujian yang dilontarkan Deepika Padukone, lantaran ia juga sangat mengagumi istri Ranveer Singh tersebut sebagai aktris yang multitalenta.

4. Lulusan akuntan.

foto: Instagram/@siddhantchaturvedi

Siddhant Chaturvedi adalah lulusan salah satu sekolah akuntasi terbaik di India dengan gelar sarjana akuntan. Namun hal tersebut bukan minatnya. Ia diarahkan oleh sang ayah untuk menjadi seorang akuntan profesional.

Pilihannya dan hobinya adalah sebagai pemain teater dan akting. Pilihan yang sulit ketika ia tidak mengikuti arahan sang ayah untuk menjadi seorang akuntan. Namun kini ia telah membuktikan bahwa pilihannya tidak mengecewakan.

5. Seorang yang pekerja keras.

foto: Instagram/@siddhantchaturvedi

Selama 6 tahun berjuang di Bollywood, banyak kekecewaan dan penolakan ia dapatkan. Meski begitu, ia tak mau terlalu larut dalam kekecewaan dan mulai bangkit. Curhatan perjuangannya di internet membuat banyak orang menyimpulkan kalau Siddhant Chaturvedi adalah seseorang yang pantang menyerah. Keluarganya tidak ada yang menekuni atau ada di dunia artis apalagi Bollywood.

“Saya selalu memiliki ambisi yang membara untuk pergi ke sana dan membuktikan diri saya dengan satu kesempatan sempurna itu,” ungkapnya dalam sebuah wawancara.

6. Langganan jadi bintang iklan.

foto: Instagram/@siddhantchaturvedi & Youtuube/@Parallel Illusion

Jalan awal menuju ketenaran Siddhant Chaturvedi adalah melalui iklan. Siddhant sudah banyak memainkan iklan produk internasional seperti CocaCola, Lays, dan salah satu produk motor terbaru 2019. Selain itu, ia tampak terlihat sering muncul di iklan-iklan komersil India.

7. Tetap menerima tawaran bermain web series.

foto: Twitter/@TheProf53585543

Meski Siddhant Chaturvedi telah memiliki nama di Bollywood, namun ia secara terang-terangan mengatakan bahwa tetap menerima tawaran bermain untuk web series jika memang diminta. Ia diketahui tetap membintangi acara serial yang tayang di YouTue.

Serial web terkenal yang ia bintangi adalah “Inside Edge” (2016). Siddhant memang merintis kariernya dari hal kecil, seperti menjadi bintang iklan dan serial YouTube, namun dari hal kecil tersebut ia mampu menjadi seperti sekarang. Dan ia tidak melupakan hal tersebut dengan cara tetap menerima tawaran job jika memang diminta.

8. Sempat tidak memiliki manager.

foto: Instagram/@siddhantchaturvedi

Gully Boy menjadi film yang sangat sukses ia mainkan. Meski begitu, ia merasa kesuksesannya masih belum jelas ke arah mana. Pasalnya, saat itu ia tidak memiliki kontrak agensi dan manajer yang memberi arahan untuk pilihan langkahnya. Itulah sebabnya 100% dari keputusannya adalah pilihannya sendiri.

“Saya tidak ingin menjadi bintang demi uang atau ketenaran. Saya akan menerima tawaran job ketika tawaran tersebut dapat membuat saya menjadi lebih baik,” tegasnya.