Hobi bercocok tanam, 8 artis Bollywood ini nyambi jadi petani

foto: Instagram/@beingsalmankhan ; indiatimes.com

Pada saat waktu luang, biasanya para selebriti menghabiskan waktu untuk menikmati liburan mewah ke beberapa negara atau hanya sekadar menyewa sebuah resort. Namun tak sedikit pula yang senang menghabiskan waktu di rumah bersama keluarga. 

Selain itu, ternyata ada beberapa artis Bollywood yang memilih kegiatan lain untuk menikmati waktu luangnya, yakni dengan bercocok tanam. Bahkan aktivitas sebagai petani ini merek jadikan sebagai karier keduanya di luar dunia entertainment.

Menariknya, meski sudah hidup bergelimangan harta, artis Bollywood ini tidak segan untuk terjun langsung. Mereka pun menikmati aktivitas berladang. Padahal kalau dipikir mereka bersantai saja tanpa perlu repot-repot untuk terjun langsung. Lagi-lagi hobi membawa mereka menikmati pekerjaan tersebut.

Berikut beberapa memiliki pekerjaan sampingan menjadi petani, seperti dilansir Keeping Times dari berbagai sumber, Jumat (4/2).

1. Salman Khan

foto: Instagram/@beingsalmankhan

Di Panvel Farmhouse miliknya, Salman Khan berkali-kali terlihat melakukan melakukan aktivitas bertani. Dia terlihat bekerja di sawah dari mulai membajak sawah hingga mengendarai traktor & memotong tanaman. Salman mengatakan bercocok tanam memberikan kepuasan tersendiri untuknya. Melihat tanaman tumbuh mulai dari bibit hingga menjadi tanaman yang menghasilkan membuat dia menjadi lebih bergairah.

2. Nawazuddin Siddiqui

foto: Instagram/@nawazuddin._siddiqui

Sebelum merambah ke dunia film, Nawazuddin adalah seorang Petani. Bahkan setelah sukses di Bollywood, dia masih tetap menjalankan profesinya yang dulu pernah dia tekuni. Ketika sedang tidak disibukkan dengan aktivitas syuting, dia selalu turun ke ladang untuk mengolah tanah di pertaniannya di Uttar Pradesh. Nawazuddin juga sering membagikan keseruannya ketika sedang berada di ladang sawi milik keluarganya dalam akun Instagram pribadinya

3. Prakash Raj

foto: indiatimes.com

Aktor sekaligus politisi Prakash Raj diketahui membeli beberapa hektar tanah sekitar satu dekade lalu yang digunakannya untuk menanam pohon. Dalam beberapa tahun terakhir dia juga telah menanam sayuran dan biji-bijian di sana. 
“Saya menjadi lebih tampan, sabar dan damai setelah bertani,” ungkapnya dalam sebuah wawancara TOI.

4. Jackie Shroff

foto: rediff.com

Ayah dari Tiger Shroff ini juga termasuk salah satu artis yang merambah ke dunia pertanian. Di sela waktu senggangnya dia menghabiskan waktunya di lahan pertanian seluas 44.000 kaki persegi, yang terletak di antara Mumbai dan Pune. 
Meski begitu, dia tetap produktif di dunia film dan akan terlihat pada film terbarunya Phone Bhoot yang dijadwalkan tayang bulan juli mendatang. Untuk melihat aktivitasnya ketika berkebun dapat dilihat di beberapa postingannya di akun Instagram miliknya. Fans dapat melihat bagaimana kecintaannya pada berkebun dan menanam sayuran.

5. R Madhavan

foto: indiatimes.com

R Madhavan baru-baru ini mengungkapkan bahwa dia membeli sebidang tanah tandus dan mengubahnya menjadi kebun kelapa hijau yang subur. Tak mudah baginya memulai untuk berkebun, butuh lima tahun untuk menyulap lahan tandus menjadi kebun kelapa hijau yang subur. Kini R Madhavan bisa menikmati hasil kerja kerasnya selama lima tahun.

6. Rajesh Kumar

foto: Instagram/@rajeshkumar.official

Rajesh Kumar terkenal lewat acara TV Sarabhai VS Sarabhai yang sukses membuat penonton tak berhenti tertawa karena aksinya. Kini dia diketahui sedang fokus mengembangkan lahan pertanian di tempat tinggalnya. Dari unggahan di Instagram-nya dia terlihat melakukan aktivitas berkebun seperti memotong rumput, memanen berbagai sayuran dan padi. Dia juga menyampaikan keinginannya untuk mengubah desa Barma tempatnya tinggal menjadi desa yang cerdas dan memiliki wawasan tentang perkebunan organik.

7. Dharmendra (Dharam Singh Deol)

foto: Instagram/@aapkadharam

Dharmendra terus memberi penggemarnya sekilas tentang kehidupan pertanian di akun Instagram dan Twitter-nya. Dari mulai memberi makan hewan hingga menanam sayuran segar seperti brokoli dan tomat. Terutama di massa pandemi Covid-19, dia menghabiskan sebagian besar waktunya untuk bertani organik.

8. Juhi Chawla

foto: indiatimes.com

Aktris cantik Juhi Chawla mengaku senang bertani. Dia juga keluar untuk mendukung para petani, ketika pandemi Covid-19 mulai merebak. Juhi bahkan meminjamkan lahan pertanian keluarganya kepada para petani yang tidak punya lahan pertanian. Dia mengatakan bahwa bertani bukan hal baru baginya. Semasa kecilnya dihabiskan untuk membantu keluarganya di kebun.