Bagi pecinta film Bollywood di era 90-an, pastinya tak asing lagi dengan film Dilwale Dulhania Le Jayenge. Film yang tayang pada 1995 ini memiliki jalan cerita menarik dan banyak meraih penghargaan. Syuting film ini bahkan mengambil tiga lokasi sekaligus, yaitu India, London dan Swiss.
Film ini dibintangi Shah Rukh Khan dan Kajol sebagai pemeran utama. Namun yang tak kalah mencuri perhatian publik, yakni sosok Rajeshwari Singh atau lebih akrab dengan panggilan Chutki. Karakter ini adalah bocah kecil saudari Simran Singh (Kajol) yang diperankan oleh Pooja Ruparel.
Kini setelah 26 tahun berlalu, pastinya kamu pengen tahu penampilan terbaru Pooja Ruparel bukan? Berikut 11 potret terbarunya, dirangkum Berikut Keeping Times dari berbagai sumber pada Senin (21/2).
1. Pooja Ruparel lahir di Mumbai, India pada 21 November 1980.
foto: timesofindia.com
2. Debut film pertama kali lewat judul King Uncle (1993). Dalam film ini Pooja Ruparel berperan sebagai Munna.
foto: Instagram/@poojaruparel
3. Berkat kemampuan aktingnya yang mumpuni, pada 1995, ia dipercaya memerankan sosok Chutki, yakni seorang yang dekat dan memberi dukungan kepada Simran (Kajol) untuk semakin dekat dengan Raj (Shah Rukh Khan).
foto: Instagram/@poojaruparel
4. Aktris 41 tahun ini tak hanya dikenal sebagai aktris, namun juga sebagai stand-up comedian dan penyanyi.
foto: Instagram/@poojaruparel
5. Aktris cantik ini juga sangat peduli akan pendidikan, dibuktikan dengan dirinya yang berhasil mengambil gelar B.A. di bidang Psikologi di Mithibai College, Mumbai, India.
foto: Instagram/@poojaruparel
6. Tak hanya puas mengenyam pendidikan di tingkat sarjana, Pooja Ruparel melanjutkan studinya untuk meraih gelar M.A. Industrial Psychology di Shreemati Nathibai Damodar Thackersey (SNDT) Women’s University Mumbai.
foto: Instagram/@poojaruparel
7. Dikenal cantik, pintar dan berbakat, namun sepertinya aktris cantik ini masih betah melajang.
foto: Instagram/@poojaruparel
8. Potret Pooja bersama saudara perempuan yang juga seorang aktris, Bhavna Ruparel. Terlihat sama-sama cantik dan memesona.
foto: Instagram/@poojaruparel
9. Pada 2014, Pooja Ruparel membintangi dua judul film sekaligus, yaitu Amit Sahni Li List dan X Past Is Present.
foto: Instagram/@poojaruparel
10. Kemudian pada 2017, ia berkesempatan membintangi film berjudul Pela Adhi Akshar.
foto: bollywoodtadka.in
11. Dikenal ramah dan mudah bergaul, tak mengherankan jika ia memiliki banyak teman selebriti papan atas, seperti Shah Rukh Khan.