Ingat drakor “Winter Sonata”? Begini potret dan kabar terbaru 6 pemainnya

foto: IMDb & hancinema.net

Penggemar drama Korea angkatan lawas, pasti dulu nggak pernah melewatkan setiap episode “Winter Sonata” kan? Drama yang tayang pertama kali pada 2002 ini popularitasnya seolah nggak lekang oleh waktu.

Meski sudah 19 tahun berlalu, namun cerita drama satu ini masih begitu membekas di ingatan penonton. Drama ini juga bisa dibilang jadi salah satu yang membuat drakor begitu dikenal. Saking populernya, pemerintah Korea sampai membuat patung Kang Joon Sang dan Jeong Yu Jin di Nami Island.

Lokasi tersebut pun kini jadi salah satu destinasi wajib bagi para wisatawan yang liburan ke Korea Selatan. “Winter Sonata” bercerita tentang Kang Joon Sang dan Jeon Yu Jin yang dipertemukan kembali setelah lama berpisah.

Namun pertemuan tersebut justru membuat Yu Jin sedih. Pasalnya, Joon Sang mengalami amnesia sehingga lupa dengan kenangannya bersama Yu Jin. Belasan tahun berlalu, kangen nggak sih sama chemistry ciamik Bae Yong Joon dan Choi Ji Woo?

Penasaran dengan kabar terbaru para pemainnya? Yuk intip potret dan kabar terbaru para pemain “Winter Sonata” di bawah ini, seperti dilansir dari berbagai sumber pada Sabtu (18/9).

1. Bae Yong Joon.

foto: Instagram/@yongjoon_bae

Berkat karakter Kang Joon Sang yang ia mainkan, nama Bae Yong Joon langsung melejit jadi salah satu aktor papan atas Korea. Meski menerima banyak tawaran buat comeback, namun aktor kelahiran 1972 ini rupanya belum tertarik buat kembali berakting.

Lama tak terlihat, Bae Yong Joon terakhir bermain dalam drama Dream Hight yang tayang pada 2011 lalu. Jarang main drama dan film, namun hal tersebut nggak meredupkan popularitasnya. Sudah jarang muncul, Yong Joon sepertinya begitu menikmati kehidupan rumah tangganya bersama aktris Park Soo Jin yang sudah memasuki tahun ke-6.

2. Choi Ji Woo.

foto: Instagram/@choijiwoo_cjw

Berkat akting memukaunya sebagai Jeong Yu Jin, Choi Ji Woo juga tercatat sebagai salah satu aktris kesayangan publik Korea Selatan. Sejak saat itu, ia langganan buat jadi peran utama dalam banyak judul drama dan film.

Kini sudah berusia 44 tahun dan jadi ibu satu anak, pesona Choi Ji Woo tetap terpancar tak kemakan usia. Hingga kini, Choi Ji Woo juga masih akting berakting. Comeback-nya di drama terbaru setelah melahirkan pun banyak dinanti.

3. Park Sol Mi.

foto: Instagram/@park_solmi

Masih ingat dengan sosok Oh Chaerin yang jadi saingan Yu Jin dalam merebut hati Joon Sang? Karakter Oh Chaerin sendiri merupakan kekasih Joon Sang selama ini mengalami hilang ingatan. Diperankan oleh Park Sol Mi, sosok Chaerin saat itu sukses bikin geregetan.

Sama seperti Choi Ji Woo, Park Sol Mi juga masih aktif sebagai aktris hingga kini. Ia juga sudah menikah dengan aktor Han Jae Suk pada 2017. Sudah jadi ibu dua anak, penampilan Park Sol Mi justru terlihat makin memesona.

4. Lee Hye Eun.

foto: mydramalist.com

Meski berstatus sebagai pemain tambahan, namun kehadiran karakter Kong Jin Sook yang diperankan Lee Hye Sun jadi pelengkap cerita. Saat bermain dalam “Winter Sonata”, Lee Hye Sun baru saja memulai kariernya sebagai aktor.

Jarang terekspos soal kehidupan pribadinya, Lee Hye Eun kini masih aktif jadi aktris. Istri dari Choi Bo Geun ini pernah bermain dalam drama “100 Days My Prince” bareng D.O EXO, Nam Ji Hyun dan Kim Seon Ho. Sudah nonton?

5. Ryu Seung Soo.

foto: soompi.com

Karakter cowok berambut cepak bernama Yong Gook di “Winter Sonata” juga nggak kalah jadi idola. Yong Gook diperankan oleh aktor Ryu Seung Soo. Nggak kehilangan eksistensinya, aktor berusia 48 tahun masih aktif bermain drama dan film hingga sekarang. Aktor yang masih jadi idola ibu-ibu tercatat sudah membintangi puluhan judul drama dan film.

6. Park Yong Ha.

foto: soompi.com

Ingat karakter Kim Sang Hyuk? Pria lemah lembut yang selalu berada di sisi Yu Jin ini diperankan oleh Park Yong Ha. Karakternya saat itu sukses bikin penonton baper dengan ketulusannya terhadap Yu Jin.

Nggak salah, kalau banyak yang mendukung Yu Jin bersanding dengan Sang Hyuk. Nggak hanya dikenal sebagai aktor, Park Yong Ha juga terkenal sebagai penyanyi di Korea dan Jepang. Park Yong Ha sendiri sudah meninggal di usia 32 karena bunuh diri akibat depresi. Rest in peace Park Yong Ha!