Kerap dikira cinlok, ini 6 potret kebersamaan pemeran Lakshmi dan Rishi ‘Bhagya Lakshmi’ di luar syuting

foto: Instagram/@bhagya_lakshmiofficial

Serial TV India bergenre romansa memang selalu berhasil membuat penonton baper dengan alur cerita dan chemistry para pemainnya. Salah satu serial India terbaru yang sukses membuat penonton baper adalah Bhagya Lakshmi. Serial ini bercerita tentang seorang gadis dari keluarga kelas menengah bernama Lakshmi Bajwa yang sederhana, penyayang, tidak mementingkan diri sendiri, dan baik hati.

Dia kemudian bertemu dengan pengusaha kaya bernama Rishi Oberoi. Setelah beberapa hari pernikahan keduanya direncanakan, Lakshmi dan Rishi yang pada awalnya saling membenci, lambat laun jatuh cinta satu sama lain. Namun, kisah cinta Lakshmi dan Rishi tak selalu berjalan mulus karena beberapa orang-orang terdekat justru berniat untuk menghancurkan hubungan keduanya.

Meski mengalami banyak rintangan, Lakshmi dan Rishi bersama-sama menghadapinya. Chemistry yang terjalin antara pemeran Lakshmi yakni aktris Aishwarya Khare dan pemeran Rishi, yakni Rohit Suchanti sontak menuai banyak atensi dari penonton.

Bahkan para penggemar memanggil pasangan layar tersebut dengan sebutan Rishmi yang merupakan gabungan nama Lakshmi dan Rishi. Seperti halnya adegan-adegannya yang membuat penonton baper, potret-potret menggemaskan yang menampilkan kebersamaan antara Aishwarya Khare dan Rohit Suchanti saat syuting pun banyak diunggah di media sosial.

Tak hanya kebersamaan saat syuting, di kehidupan nyata pun Aishwarya dan Rohit kerap kali menghabiskan momen-momen bersama dan menimbulkan spekulasi bahwa keduanya berkencan. Lantas seperti apa momen kebersamaan pemeran Lakshmi dan Rishi saat di luar syuting? Berikut ulasan lengkapnya seperti dilansir Keeping Times dari berbagai sumber, Rabu (12/7).

1. Pada 7 April, Aishwarya Khare hadir di pesta ulang tahun Rohit Suchanti. Keduanya terlihat kompak memakai outfit bertema monokrom.

foto: Instagram/@imrohitsuchanti

2. Momen dimana keduanya tampak bersama juga terlihat saat Rohit dan Aishwarya menghadiri acara Zee Rishtey Awards.

foto: Instagram/@imrohitsuchanti

3. Dalam potret ini terlihat tak hanya sekali Rohit dan Aishwarya menghadiri acara penghargaan bersama.

foto: Instagram/@imrohitsuchanti

4. Sama-sama lahir di bulan April, Rohit juga terlihat menghadiri perayaan ulang tahun Aishwarya yang ke-28. Keduanya kompak mengenakan outfit pantai berwarna biru.

foto: Instagram/@aishwarya_khare

5. Chemistry antara Rohit dan Aishwarya tak hanya terlihat di layar kaca, tetapi juga di belakang layar keduanya kerap kali membuat video menari bersama.

foto: Instagram/@aishwarya_khare

6. Dalam sebuah video Reels, Aishwarya membagikan kebersamaannya dengan Rohit yang duduk bersebelahan dengannya di pesawat.

foto: Instagram/@aishwarya_khare

Penulis: Inayah Mauliya