Dapat menyelesaikan pendidikan merupakan kepuasan dan kebangaan tersendiri, termasuk untuk orang tua. Mereka yang selalu mengusahakan yang terbaik untuk anak-anaknya, tentu akan sangat bangga pada momen kelulusan anaknya.
Pendidikan bukan hanya untuk sekadar menaikkan status sosial, namun juga sebagai penunjang karier di masa depan. Hal itu ternyata juga dilakukan oleh anak para selebriti Bollywood ini.
Meski lahir dan tumbuh di tengah keluarga selebriti populer dan bergelimang harta, para anak selebriti Bollywood ini juga sadar akan pentingnya pendidikan. Meski akhirnya juga terjun ke industri Bollywood mengikuti jejak orang tuanya.
Salah satunya yang berhasil menyelesaikan perguruan tinggi adalah aktris Sara Ali Khan. Dikenal cantik dan pintar, bahkan ia lulus dari Columbia University jurusan Ilmu Sejarah dan Politik.
Selain ada pula putra sulung Shah Rukh Khan, Aryan Khan. Meski sudah cukup mapan dengan ketenaran dan kekayaan orang tuanya, tak membuat Aryan terlena akan hal itu. Tetap pendidikan menjadi nomor satu baginya.
Selain dua anak aktor ternama itu, beberapa lainnya juga tak kalah menarik. Berikut momen atau potret wisuda anak artis Bollywood yang dilansir Keeping Times dari berbagai sumber, Senin (14/2).
1. Sara Ali Khan
Anak dari pasangan selebriti Bollywood Saif Ali Khan dan Amrita Singh yakni Sara Ali Khan telah menyelesaikan studinya di perguruan tinggi bergengsi di New York City.
Sara Ali Khan tak hanya cantik dan berbakat, dia diketahui telah menyelesaikan studinya dari Columbia University jurusan Ilmu Sejarah dan Politik. Pesonanya saat mengenakan toga benar-benar memesona.
2. Aryan Khan
Putra sulung Shah Rukh Khan, Aryan Khan juga telah lulus dari University of Southern California (USC) pada 2021. Parasnya yang tampan membuat Aryan Khan menjadi idola baru, meski dirinya belum memulai debutnya di industri Bollywood.
Saat prosesi wisuda, Aryan Khan tampak begitu bahagia saat menaiki podium dan banyak fansnya merasa kagum atas pencapaian Aryan Khan. Selain itu fans juga salah fokus pada nama Aryan. Bukan Aryan Khan melainkan Aryan Shah Rukh Khan. Menurut mereka namanya menjadi aneh, karena seharusnya cukup menggunakan Khan saja, tidak perlu nama panjang ayahnya.
3. Ananya Panday
Pada 2017, anak dari aktor Chunky Panday yaitu Ananya Panday telah menyelesaikan studinya dari University of California, USA. Saat prosesi wisuda, Ananya Panday terlihat begitu cantik saat mengenakan toga wisuda berwarna biru.
4. Suhana Khan
Putri semata wayang Shah Rukh Khan dan Gauri, yakni Suhana Khan telah menyelesaikan studinya di Ardingly College Inggris pada 2019. Bahkan dia meraih penghargaan berkat kontribusinya di bidang drama selama sekolah.
5. Shanaya Kapoor
Aktris Shanaya Kapoor yang merupakan anak dari pasangan Sanjay Kapoor dan Maheep Kapoor dibuat bangga dengan prestasi sang putri. Pasalnya Shanaya Kapoor telah menyelesaikan pendidikannya dari Ecole Mondiale World School pada 2018. Aktris cantik ini juga sangat menawan mengenakan toga berwarna biru.
6. Alanna Panday
Tak berselang lama dari prosesi wisuda sang kakak, Ananya Panday. Adiknya yang bernama Alanna Panday juga telah di wisuda dari Dhirubhai Ambani International School.
7. Navya Naveli Nanda
Berikutnya ada nama Navya Naveli Nanda – cucu dari Amitabh Bachchan dan putri dari Shweta Bachchan. Diketahui jika Navya Naveli Nanda telah lulus dari Fordham University pada 2020.
8. Agastya Nanda
Keluarga Amitabh Bachchan, yakni sang cucu Agastya Nanda yang merupakan adik dari Navya Naveli Nanda, juga telah menamatkan pendidikannya pada 2019 dari Sevenoaks School.