Nyai Ratu Pandan Sari di Raden Kian Santang kini pilih jualan baju bekas, intip 11 potret terbarunya

foto: Instagram/@real.revimariska; YouTube/MNCTV OFFICIAL

Raden Kian Santang masuk dalam jajaran sinetron kolosal yang digemari penonton. Sinetron yang rilis pada 2012 hingga 2014 ini didasarkan pada legenda Jawa yang mengisahkan kehidupan Raden Kian Santang, seorang pangeran dari Kerajaan Pajajaran. Petualangan dan aksi pertarungan antara karakternya pun tak kalah seru.

Meski banyak para artis pendatang baru yang membintangi sinetron ini, Raden Kian Santang juga menggaet artis kolosal populer, lho. Salah satu karakter penting dalam serial ini adalah Nyai Ratu Pandan Sari, yang diperankan aktris Revi Mariska.

Revi Mariska telah dikenal di industri hiburan Indonesia sejak era awal 2000-an. Saat itu dia terlibat dalam akting sinetron kolosal produksi Genta Buana. Sejak itu ia mulai dikenal sebagai aktris spesialis sinetron laga kolosal.

Kini Revi tengah mengambil jeda akting. Dia memilih menjalani bisnis yang dikelolanya secara mandiri. Berikut Keeping Times himpun potretnya dari Instagram @real.revimariska pada Selasa (4/7).

1. Revi Mariska adalah seorang aktris Indonesia yang terkenal di era 1990-an dan awal 2000-an.

foto: Instagram/@real.revimariska

2. Dia terkenal lewat aktingnya dalam berbagai sinetron dan FTV Genta Buana.

foto: Instagram/@real.revimariska

3. Sebelum terjun ke dunia akting, dia berkarier sebagai model anak-anak dan remaja, lho.

foto: Instagram/@real.revimariska

4. Salah satu peran terkenalnya adalah sebagai Nyai Ratu Pandan Sari dalam sinetron Raden Kian Santang.

foto: Instagram/@real.revimariska

5. Aktris kelahiran 27 Maret 1986 ini beberapa kali terlibat asmara dengan pengusaha dan sudah tiga kali bercerai.

foto: Instagram/@real.revimariska

6. Setelah sukses di dunia hiburan, Revi Mariska memutuskan untuk mengambil jeda dari industri ini dan lebih fokus pada kehidupan pribadinya.

foto: Instagram/@real.revimariska

7. Saat ini, Revi tengah merintis bisnis yang dikelolanya.

foto: Instagram/@real.revimariska

8. Revi memiliki beberapa bisnis, mulai dari berjualan baju bekas, busana, parfum, hingga minuman boba di pinggir jalan.

foto: Instagram/@real.revimariska

9. Revi masih aktif di media sosial meski jarang wara-wiri di layar kaca untuk berakting.

foto: Instagram/@real.revimariska

10. Selama berkarier, aktris yang kini berusia 37 tahun ini banyak terlibat kontroversi.

foto: Instagram/@real.revimariska

11. Sinetron terakhir yang dibintanginya adalah Tutur Tinular pada 2021 lalu sebagai Gayatri.

foto: Instagram/@real.revimariska

Penulis: Nabilah