Potret dulu dan kini 6 pemeran pendukung di Mohabbatein, awet muda

  • by
foto: Instagram/@thejugalhansraj & timesiofindia.com

Mohabbatein (2000) merupakan salah satu film Bollywood yang cukup populer di India maupun mancanegara hingga kini. Film ini dibintangi oleh banyak seleb terkenal, seperti Amitabh Bachchan, Shah Rukh Khan, dan Aishwarya Rai sebagai tokoh utama. Miliki cerita yang romantis dan mengharu biru, film ini pun sukses menghipnotis para penonton.

Tak hanya dibintangi oleh ketiga seleb papan atas Bollywood tersebut, film ini juga dibintangi oleh jajaran aktor dan aktris muda yang hits pada masanya sebagai pemeran pendukung. Berkat akting mereka di film tersebut, nama-nama para pemain pendukung tersebut melejit.

Selain karena aktingnya, visual yang mereka punya sukses mengantarkan nama mereka sebagai seleb muda populer pada masanya. Setelah 22 tahun tayang, pastinya banyak perubahan penampilan dan kesibukan mereka. Pastinya banyak yang penasaran dengan sosok mereka saat ini?

Setelah 22 tahun berlalu, berikut potret dulu dan kini enam pemeran pendukung di Mohabbatein, dirangkum Keeping Times dari berbagai sumber pada Senin (9/5).

1. Uday Chopra.

foto: Instagram/@udayc

Penampilan pemeran Vikram, Uday Chopra kini menjadi sorotan warganet. Pasalnya, ia kini tampil dengan tubuh berisi dan berotot. Hingga kini, aktor 49 tahun ini masih aktif bekiprah di industri Bollywood. Selain menjadi seorang aktor, kini Uday Chopra juga merupakan seorang produser, dan penulis skenario film.

2. Shamita Shetty.

foto: Instagram/@shamitashetty_official

Meski tak lagi muda, namun penampilan Shamita Shetty yang berperan sebagai Ishika kini banyak dipuji lebih cantik dengan pipi tirusnya yang memesona. Tak lagi aktif sebagai aktris, diketahui Shamita Shetty terakhir membintangi film berjudul The tenant (2010).

3. Jugal Hansraj.

foto: Instagram/@thejugalhansraj

Bermain di Mohabbatein sebagai Sameer Sharma, Jugal Hansraj memikat perhatian penonton lantaran kegantengannya. Penampilannya yang sekarang ternyata masih tetap tampan dan berkharisma.

4. Kim Sharma.

foto: republicworld.com & Instagram/@kimsharmaofficial

Tidak banyak perubahan dari Kim Sharma. Ia masih cantik dengan body goals sempurna. Di usia 42 tahun, ia semakin seksi saja. Setelah menikah dengan Ali Punjabi, dirinya telah jarang terlihat lagi di layar lebar.

5. Jimmy Shergill.

foto: Instagram/@jimmysheirgill

Di umur 51 tahun, Jimmy Shergill ternyata masih aktif membintangi berbagai judul film. Kini, pemeran Karan itu terlihat memiliki brewok yang bikin dia semakin keren.

6. Preeti Jhangiani.

foto: Instagram/@jhangianipreeti

Preeti Jhangiani masih terlihat sama ketika ia berperan sebagai Kiran. Ia tetap cantik dan anggun, meski usianya sudah mencapai 41 tahun. Pada 2019, aktris cantik ini terakhir membintangi film berjudul Jai Chhathi Maa.