Daftar artis Hollywood yang dinyatakan positif Covid-19 kini bertambah satu, Robert Pattinson.Dilansir dari Vanity Fair, Variety, The Hollywood Reporter, dan Deadline, sumber dari masing-masing media ini mengonfirmasi bahwa Robert Pattinson telah terinfeksi virus Corona.
Saat ini diketahui pula, aktor berusia 34 tahun ini sedang disibukkan dengan syuting film terbarunya, Batman. Alhasil untuk sementara ini proses syuting harus dihentikan sementara waktu.
Dilansir Keeping Times dari bbc.com, Jumat (4/9), Warner Bros mengatakan seorang anggota tim produksi mengisolasi diri, namun pihaknya enggan menyebutkan siapa nama orang tersebut.
Seorang juru bicara studio mengatakan, “Seorang anggota produksi Batman telah dites positif Covid-19, dan diisolasi sesuai dengan protokol yang ditetapkan. Syuting dihentikan sementara.”
Vanity Fair mengatakan aktor asal Inggris Pattinson, terjangkit virus beberapa hari setelah syuting dilanjutkan di kawasan London. Proses syuting sempat terhenti selama 6 bulan karena pandemi.
Batman awalnya akan dirilis pada Juni 2021 tetapi telah ditunda hingga Oktober 2021.
Dalam film terbaru yang disutradarai oleh Matt Reeves, bintang Twilight Pattinson mengikuti jejak Christian Bale, Ben Affleck, Michael Keaton dan George Clooney dalam memerankan superhero Gotham City.
Robert Pattinson belum angkat bicara mengenai dirinya yang dinyatakan positif Covid-19.