Minat penonton Indonesia terhadap serial TV India cukup besar. Nggak heran jika serial TV ini memiliki rating yang tinggi saat ditayangkan di India. Biasanya, serial India memiliki kisah dan adegan yang cukup dramatis.
Seperti serial TV India berjudul Imlie ini. Meski baru ditayangkan perdana di Indonesia pada 13 Maret 2023, Imlie langsung disambut antusias untuk penggemar tayangan India.
Serial TV ini mengisahkan gadis desa bernama Imlie yang mendapatkan beasiswa dan bercita-cita menjadi polisi. Kisah hidupnya berubah saat dia dijebak untuk menikah dengan seorang reporter bernama Aditya. Konflik keluarga yang dramatis mengiringi kisah Imlie.
Salah satu karakter antagonis di serial ini adalah Cheeni Tripathi. Tingkah lakunya yang menjebak Imlie selalu bikin penonton geregetan. Karakter ini diperankan aktris cantik Seerat Kapoor.
Meski begitu, di keseharian Seerat berbeda dari perannya sebagai Cheeni yang glamor, lho. Berikut pesona Seerat di keseharian yang selalu tampil percaya diri, dilansir Keeping Times pada Minggu (16/4).
1. Cheeni Tripathi dimainkan Seerat Kapoor. Penampilannya sangat berbeda dari perannya sebagai antagonis. Di keseharian, Seerat merupakan gadis ceria yang cantik.
2. Seerat tampil cantik busana tradisional India, anarkali, yang bernuansa hijau cerah dengan detail motif bunga. Penampilannya terlihat sangat fresh.
3. Begini cantiknya Seerat Kapoor saat hangout. Ia tampil feminin dengan dress floral warn merah.
4. Seerat memang selalu punya style feminin yang manis saat hangout. Di sini dia memakai mini dress bernuansa biru dengan model kerah kotak.
5. Saat syuting, gaya Seerat harus disesuaikan dengan karakter antagonisnya. Di sini Seerat memakai eyeliner yang tebal untuk memerankan Cheeni.
6. Begini cantiknya Seerat memakai Ghagra Choli merah dengan aksesori emas untuk syuting adegan pernikahan serial Imlie.
7. Identik dengan rambut bergelombangnya yang lebat dan sehat, penampilan Seerat dengan rambut keriting ini bikin penampilannya makin cantik.
8. Seerat juga memiliki saudara laki-laki yang juga berkarier sebagai aktor, yaitu aktor cilik Viraj Kapoor yang kini berusia 17 tahun. Sekilas wajahnya memang mirip, ya?
9. Seerat juga punya hobi menari. Begini anggunnya Seerat saat menarikan tarian tradisional India.
10. Pesona anggun selalu dipancarkan Seerat dalam kesehariannya. Meski hanya memakai busana sederhana, Seerat terlihat cantik saat latihan menari
11. Identik dengan gaya glamornya di serial Imlie, rupanya Seerat lebih senang tampil sederhana dengan gaya kasual.
Penulis: Nabilah