Sourabh Raaj Jain merupakan aktor serial India yang dikenal berkat perannya sebagai Krishna di serial Mahabharata. Sejak saat itu, Sourabh pun kerap menerima tawaran akting menjadi tokoh dewa di berbagai serial kolosal India. Sourabh pernah berperan sebagai Dewa Shiva di serial “Mahakali”, serta menjadi Dewa Wisnu di serial “Mahadewa” dan serial “Jai Sri Krishna”. Hingga saat ini, Sourabh juga terus mempertahankan eksistensinya di dunia hiburan.
Soal kehidupan pribadi, Sourabh diketahui sudah berkeluarga. Dia menikahi wanita cantik bernama Ridhima Trisal pada 28 November 2010. Pernikahan mereka kala itu berlangsung intimate antar keluarga dan tertutup tanpa awak media. Dari pernikahannya, pasangan ini dikaruniai anak kembar laki-laki dan perempuan yang diberi nama Hrishika dan Hrishivh pada 21 Agustus 2017.
Jika sedang istirahat syuting, Sourabh kerap menunjukkan aktivitasnya di rumah bersama istri, anak, dan keluarganya. Penampakan rumahnya itu pun menarik perhatian. Penasaran seperti apa potret rumah Sourabh Raaj Jain? Berikut Keeping Times himpun potretnya dari Instagram @sourabhraaj.jain dan @ridhiography pada Sabtu (24/2).
1. Begini penampakan ruang tamu di rumah Sourabh Raaj Jain.
foto: Instagram/@sourabhraaj.jain
2. Di rumah ini terdapat ruang puja yang letaknya berada di sudut ruangan.
foto: Instagram/@ridhiography
3. Ada meja dan kursi kayu di ruang makan.
foto: Instagram/@sourabhraaj.jain
4. Tak jauh dari ruang makan terdapat area dapur lengkap dengan kitchen set dan peralatan masak.
foto: Instagram/@sourabhraaj.jain
5. Rumah Sourabh ini tampak begitu nyaman ditinggali bersama sang istri Ridhima dan anak kembarnya.
foto: Instagram/@ridhiography
6. Hampir tiap ruangan didominasi warna putih serta perabotan warna coklat dan hitam.
foto: Instagram/@sourabhraaj.jain
7. Kalau ini sekilas potret ruang keluarga yang dilengkapi dengan TV serta rak berisi beberapa hiasan.
foto: Instagram/@sourabhraaj.jain
8. Kamar tidurnya pun terlihat cozy. Ada bed berukuran besar serta cermin bulat yang tertempel di dinding.
foto: Instagram/@sourabhraaj.jain
9. Di depan kamar terdapat TV serta drawer kayu.
foto: Instagram/@sourabhraaj.jain
10. Area balkon dimanfaatkan untuk menanam tanaman dengan pot.
foto: Instagram/@ridhiography
11. Terakhir ada kursi taman yang berada di halaman rumah Sourabh. Area ini kerap dipakai Sourabh untuk bersantai dengan keluarga. Pemilihan kursi dan penataannya mirip kafe ala taman gitu kan?
foto: Instagram/@sourabhraaj.jain
Penulis: Jauda