Dikira nenteng helm Cargloss, Lisa BLACKPINK ternyata pakai tas branded yang harganya bikin melongo

foto: Instagram/@blackpinks.style4

Lisa BLACKPINK tampak menghadiri gelaran Formula One (F1) Grand Prix (GP) Miami 2024, pada Senin (6/5). Dia terlihat berpose bersama tim Oracle Red Bull Racing, sehingga memperjelas jika pelantun lagu “Money” itu merupakan tamu istimewa di acara tersebut.

Para penggemar pun terkejut, karena Lisa tak hanya menjadi tamu, tetapi dia juga tertangkap kamera televisi tengah menunggu momen mengibarkan black and white checkered flag. Bendera tersebut merupakan penanda akhir sesi apa pun dan dikibarkan hingga semua mobil mencapai garis finish.

Seperti biasa, Lisa BLACKPINK tak pernah gagal soal penampilan. Sosoknya yang stylish selalu berhasil membuat banyak orang terkesima. Kali ini Lisa memilih satu set dari Acne Studios sebagai busananya dalam menghadiri gelaran F1 GP Miami 2024.

Dia tampak memadukan Denim jacket dengan detail camouflage pattern warna cokelat muda dan krem seharga Rp 19,9 juta, serta Micro Denim Skirt dengan motif sama senilai Rp 11,1 juta. Sementara untuk sepatu, Lisa tampak memakai black biker boots dari brand Biot Metallic seri M-575-S1 yang dibanderol seharga 300,74 euro atau Rp 5,1 juta.

Dari penampilannya ini ada yang menarik perhatian, yakni tas yang ditentengnya. Tak heran memang, warganet dibuat tertawa dengan model tas Lisa BLACKPINK kali ini. Jika diperhatikan, tas itu tak ubah seperti helm brand Cargloss yang lazim digunakan masyarakat Indonesia dan beberapa negara lainnya.

foto: Instagram/@blackpinks.style4

“fix helm cargloss gw mau gw jadiin tas aja biar samaan sama lisa,” ujar @anoey.

“tadi gw liat foto lisa bawa helm itu, kirain dia pinjem helm pembalap buat foto, ternyata tas bjir,” kata @manusiabumi.

“Thank u lisa, gw gak malu lagi klo nenteng helem di angkot,” tulis @Love Me a Lot .

“kyk lg nunggu pacar ambil motor di parkiran,” timpal @Preloved.Makassar.

foto: Instagram/@blackpinks.style4

Namun tahukah kamu, yang ditenteng Lisa bukan helm biasa yang dipakai untuk berkendara, melainkan black helmet bag yang merupakan fashion item keluaran brand BOYY. Harganya pun nggak main-main, yakni 4.577 dollar AS atau setara Rp 73 juta. WOW!!!! Kamu terinspirasi untuk membuat helm Cargloss menjadi tas seperti ini?

Penampilan Lisa yang terlihat stylish dibuat salah fokus dengan tentengannya. Meski begitu, tetap saja yang dikenakan pemilik nama lengkap Lalisa Manoban ini tampak keren bukan?

@blink_makassar

mohon maaf nih Lis gue baru nyadar ternyata yg lu tenteng itu tas ratusan juta gw kira helm Cargloss 😭😭🤣 #lalisa #lisablackpink #fyp #fypシ #lalisa_m

♬ suara asli – onty abe( ◜ ‿ ◝ ) – onty abe( ◜ ‿ ◝ )