Dijuluki Ratu Sinetron, 9 transformasi Natasha Sinha pemeran Rani Mainawati ‘Jodha Akbar’ yang awet muda

foto: zee5.com

Jodha Akbar masih jadi serial India bergenre fiksi sejarah favorit di Indonesia. Saking populernya, serial ini masih ditayangkan ulang meski sudah mengudara sejak 2013. Kisah Jodha Bai dan Sultan Jalal memang selalu bikin tersentuh, meski nggak jarang bikin geregetan.

Meski diwarnai konflik kekuasaan dan romansa, Jodha Akbar memiliki sederet pemain pendukung dengan karakter yang baik hati. Salah satunya adalah Rani Mainawati, ibu Jodha Bai. Karakter Rani Mainawati diperankan dengan apik oleh Natasha Sinha.

Natasha Sinha berhasil membawakan karakter Ratu Rajput yang anggun dan berwibawa. Karakternya lekat dengan sosok bijak yang berhati lembut dan kuat. Rupanya Natasha memang aktris ‘spesialis’ memerankan karakter yang baik hati.

Penasaran seperti apa potretnya dulu hingga sekarang? Masih awet muda, berikut Keeping Times himpun potret transformasinya dari berbagai sumber, Senin (12/6).

1. Natasha Sinha dikenal sebagai aktris India era 80-an. Ia memulai akting kariernya lewat film Anand aur Anand (1984).

foto: mubi.com

2. Sejak saat itu, namanya mulai populer, dia banyak memerankan berbagai karakter di film hingga serial TV India.

foto: YouTube/MAKBANDO

3. Lewat wajahnya yang cantik dan anggun, Natasha kerap memerankan karakter dengan sifat yang baik hati.

foto: YouTube/Shemaroo Filmi Gaane

4. Saking larisnya bermain di sejumlah serial TV, dia dijuluki sebagai ‘Ratu Sinetron’ yang memerankan karakter baik di India.

foto: Instagram/@actor_nil_babu

5. Namanya semakin menanjak setelah terlibat dalam film Divyashakti (1993) sebagai kakak dari Ajay Devgan suami Kajol.

foto: imbd.com

6. Memiliki kecantikan yang anggun dan menawan, dia pun memerankan karakter Rani Mainawati ibu dari Jodha Bai.

foto: filmytoday.com

7. Di usianya yang sudah kepala lima Natasha Sinha masih terlihat cantik, kan?

foto: indiatoday.in

8. Bahkan hingga kini ia masih berkecimpung di dunia hiburan India.

foto: YouTube/Super Man

9. Terakhir terlibat sebagai pemain dalam serial TV bergenre thriller berjudul Mukhbir – The Story of a Spy pada 2022 lalu.

foto: YouTube/@gaonwalastudioz

Penulis: Nabilah