Kehadiran karakter antagonis dalam serial Jodha Akbar membuat cerita makin seru. Tanpa karakter antagonis, kisah Jodha Akbar akan terasa datar. Dalam kisah Jodha Akbar, tokoh antagonis ini menjadi musuh dari Kaisar Akbar dan Jodha.
Keinginan untuk balas dendam hingga perebutan kekuasaan menjadi motif mereka ingin melenyapkan Akbar dan Jodha. Bahkan, berbagai cara licik dan keji mereka lakukan untuk menghabisi mereka. Nggak heran jika penonton dibikin geram dan geregetan melihat aksi para pemeran antagonis.
Karakter antagonis yang cukup melekat dari serial ini adalah Adham Khan. Sosok ini adalah saudara tiri dari Kaisar Akbar yang lahir dari Maham Anga. Ingin merebut kekuasaan Akbar, Adham selalu berselisih dengannya.
Karakter ini diperankan Chetan Hansraj. Lekat dengan akting yang garang dan keji, ternyata aktor pemerannya punya sifat yang berbeda dari serial, lho. Rupanya Chetan Hansraj merupakan sosok family man.
Penasaran seperti apa potretnya saat bersama keluarga? Berikut Keeping Times himpun potretnya dari Instagram @chetan_hansraj pada Senin (14/8).
1. Chetan Hansraj memerankan karakter Adham Khan dalam serial Jodha Akbar. Adham Khan merupakan kakak tiri Kaisar Jalalludin Muhammad Akbar yang dikenal licik dan jahat.
2. Memerankan tokoh licik, ternyata Chetan memiliki karakter yang berbeda di dunia nyata.
3. Jika dalam serial Jodha Akbar dia terlihat garang dan jahat, di keseharian dia merupakan sosok yang penyayang, lho.
4. Chetan menikah dengan Lavania Pereir pada 12 Desember 2004.
5. Pernikahan mereka sudah bertahan selama hampir 18 tahun lamanya. Langgeng banget, kan?
6. Dari pernikahan tersebut, Chetan sudah dikaruniai seorang anak laki-laki.
7. Chetan merupakan sosok ayah dan suami yang begitu dekat dengan keluarganya. Dia kerap membagikan momen bahagianya bersama istri dan anak.
8. Aktor yang kini berusia 41 tahun ini memang senang menghabiskan waktu bersama orang-orang terdekatnya.
9. Begini potret Chetan bersama keluarga besarnya. Ini momen saat Chetan merayakan ulang tahun ayah tercinta.
Penulis: Nabilah