Dikenal lewat aktingnya jadi dewa, ini 9 potret Manish Bishla pemeran Mirza Kasim karakter jahat di Jodha Akbar

oto: YouTube/Natalya Singh Raizada

Buat penggemar Jodha Akbar, pasti sudah nggak asing dengan beberapa karakter dalam serial ini. Jodha Akbar mengisahkan perjalanan cinta Jodha Bai dan Sultan Akbar yang penuh intrik konflik. Bahkan, kisah mereka tak lepas dari intrik politik yang kerap bikin celaka.

Kisah Jodha Akbar selalu bikin geregetan penonton. Apalagi aksi dan akting para pemeran antagonisnya yang bikin kesal. Seperti karakter Mirza Kasim yang diperankan Manish Bishla.

Dalam serial ini, Mirza Kasim memiliki dendam kesumat dengan Jalal. Bersama sang istri, Zeenat dia berusaha menghancurkan keluarga Jalal dengan mencelakai anaknya.

Di samping aktingnya sebagai karakter jahat, Manish Bishla ternyata merupakan aktor yang kerap akting sebagai dewa, lho. Berikut Keeping Times himpun potretnya dari Instagram @iammanishbishla, Selasa (13/6).

1. Begini penampilan aktor Manish Bishla pemeran karakter jahat Mirza Kasim di Jodha Akbar.

foto: Instagram/@iammanishbishla

2. Manish Bishla merupakan aktor yang cukup populer di pertelevisian India.

foto: Instagram/@iammanishbishla

3. Dalam serial Jodha Akbar, Manish memerankan karakter antagonis yang jauh dari perannya di berbagai serial.

foto: Instagram/@iammanishbishla

4. Manish sendiri dikenal lewat perannya sebagai dewa-dewa Hindu di berbagai film.

foto: Instagram/@iammanishbishla

5. Aktor yang kini berusia 38 tahun ini pernah memerankan karakter Dewa Surya dalam serial Mahadev.

foto: Instagram/@iammanishbishla

6. Lantaran sudah lekat dengan lakonnya, dia secara khusus memerankan karakter Dewa Indra di sejumlah serial TV.

foto: Instagram/@iammanishbishla

7. Seperti Mahakali (2017), Radha Krishna (2018), Kahat Hanuman Jai Shri Ram (2020), dan Ki Jai Kanhaiya Lal Ki (2021).

foto: Instagram/@iammanishbishla

8. Manish memang kerap jadi langganan peran di serial TV India bergenre epos klasik Hindu.

foto: Instagram/@iammanishbishla

9. Masih tetap eksis jadi aktor, kini penampilan Manish masih tetap tampak gagah, kan?

foto: Instagram/@iammanishbishla

Penulis: Nabilah