Sempat menjadi sitkom nomor satu pada 2007, Suami-Suami Takut Istri seketika melambungkan sederet nama selebriti. Karakter-karakter sentral yang ada di dalamnya seperti Bu RT, Pak RT, dan pasutri kompleks lainnya hingga kini masih membekas di ingatan penonton.
Lelucon yang ada di dalamnya dimana para istri yang mendominasi suami mereka pun begitu menghibur. Tak hanya pasangan suami istri, karakter dari anak-anak mereka pun tak henti-hentinya mengundang tawa, salah satunya adalah karakter Lila yang merupakan anak Pak RT.
Dalam sitkom tersebut, Lila ditampilkan sebagai sosok remaja dewasa dan tak manja, berbeda dengan anak pasutri kompleks yang lain. Lila diperankan oleh aktris bernama Marissa Saputra. Penampilan dan usianya saat memerankan karakter tersebut dapat dibilang masih ABG.
Kini, Marissa yang dikenal dengan penampilannya sebagai Lila dengan seragam SMA-nya, memiliki penampilan berbeda dan semakin cantik dengan bertambahnya usia. Bahkan, Marissa telah menjadi ibu dari dua orang anak.
Meski tak tak aktif lagi di industri hiburan, Marissa masih aktif membagikan potret kesehariannya di media sosial. Lantas seperti apa penampilan terbaru dari anak Pak RT di Suami-Suami Takut Istri? Berikut 10 potretnya yang dilansir Keeping Times dari berbagai sumber, Minggu (6/8).
1. Marissa Saputra yang memulai debut aktingnya lewat sitkom SSTI tersebut memiliki nama panggilan Chacha.
2. Setelah membintangi sitkom SSTI, Marissa memilih hengkang dari dunia akting. Dia kemudian lebih menekuni dunia bisnis perlengkapan dekorasi rumah dengan brand Nowa dan party planner dengan nama Momspoppins Party Planner bersama dengan kedua temannya.
3. Pada 14 Maret 2023, Marissa merayakan ulang tahunnya. Parasnya pun begitu cantik di usianya yang telah matang.
4. Dibalik tubuhnya yang segar dan bugar, rupanya Marissa gemar berolahraga, salah satunya adalah dengan bersepeda.
5. Di kesehariannya, Marissa banyak menghabiskan waktu bersama dengan keluarga dan sahabatnya.
6. Sebagai ibu muda, penampilan pemeran dari Lila terlihat begitu cantik dan bikin pangling.
7. Pada Februari 2023, Marissa menjalani ibadah umroh bersama dengan sang suami.
8. Tak hanya memiliki hobi olahraga, Marissa juga gemar travelling. Lewat unggahan Instagram-nya Lila membagikan sejumlah tempat-tempat menarik yang pernah dikunjunginya.
9. Marissa menikah dengan seorang pengusaha bernama Hidjrah Saputra.
10. Dari pernikahannya, Marissa dikaruniai dua orang anak. Dia pun gemar membagikan tumbuh kembang buah hatinya di media sosial.
Penulis: Inayah MauliyaÂ