Menikah Januari 2024, putri Aamir Khan kirim undangan unik penuh teka-teki untuk bridesmaid

foto: Instagram/@khan.ira

Kabar bahagia datang dari keluarga besar Aamir Khan. Pasalnya, Ira Khan – putri sulung Aamir Khan dari pernikahannya dengan Reena Dutta akan segera menikah. Seperti yang diketahui, Ira menjalin hubungan dengan Nupur Shikhare yang merupakan pelatih kebugaran ayahnya. Hubungan itu pun kemudian melangkah ke jenjang yang lebih serius, yakni pernikahan yang akan diselenggarakan pada Januari 2024.

Sebagai bentuk rasa bahagianya, Ira mengundang beberapa teman dekatnya sebagai bridesmaid. Dia pun mengirimkan undangan yang terbilang cukup unik dan penuh teka-teki. Lewat unggahan Instagram pribadinya, Ira memperlihatkan gabungan video dari tema-temannya yang menerima undangan tersebut. Tampak mereka begitu antusias dan menyambut bahagia kabar pernikahan Ira.

foto: Instagram/@khan.ira

Bukan undangan biasa, Ira mengirimkan undangan berupa puzzle. Dalam kotak yang diterima teman-temannya, berisi potongan puzzle yang dibuat khusus, yang harus diselesaikan, dan meminta mereka untuk mencatat keseluruhan prosesnya.

Proses penyelesaian puzzle tersebut tidak mudah. Teman-teman ira begitu kagum dengan ide tersebut, meski ada beberapa dari mereka tidak bisa menyelesaikannya. Ira juga mengirimkan diary ‘Bride Squad’ yang lucu dengan beberapa pena jurnal. Bersamaan dengan video tersebut, Ira menuliskan pesan menyentuh hati untuk teman-temannya itu. Ira mengatakan, undangan tersebut sudah direncanakannya sejak April 2023.

foto: Instagram/@khan.ira

“Popeye: Edit sedikit demi sedikit. Saya: Apakah dalam satu malam? Ini sudah menjadi tugas sejak bulan April. Lebih baik terlambat daripada tidak sama sekali. Saya sangat mencintai kalian. Apakah Anda melihat keragaman dan keragaman orang-orangnya?” dalam hidupku? Jangan lewatkan kontras antara reaksi Zayn dan Danielle terhadap teka-teki, montase Danielle tentang “Ini sangat lucu!”, kontras antara reaksi Kshitej dan orang lain, mengikuti dan tidak mengikuti instruksi (jelas tidak jelas cukup), semua juru kamera dan komentar mereka,” tulisnya.

foto: Instagram/@khan.ira

Pada 6 November 2023, Ira Khan memposting foto-foto upacara prewedding. Dia terlihat mengenakan saree nauvari berwarna merah dengan pinggiran emas. Dia menata busananya dengan blus bertali hitam. Penampilan Ira dipertegas dengan perhiasan bermotif bunga, nath, bindi, dan riasan lembut. Di sisi lain, Nupur tampil memukau dengan kurta berwarna kuning.

Pada 22 September 2022, Ira Khan dan Nupur Shikhare membuat semua orang terkesima dengan mengumumkan pertunangan mereka. Nupur Shikhare melamar kekasihnya, Ira, bak di film-film Bollywood, begitu romantis.

Penulis: Nera