Serial India menjadi tontonan yang cukup laris di Indonesia. Alasannya tentu saja karena jalan cerita yang asyik. Banyak serial India yang menampilkan ide cerita kreatif dan berbeda dari stereotip drama mertua jahat-menantu tertindas. Serial India menawarkan genre yang beragam dan sesuai dengan selera penonton. Ada serial India yang bergenre thriller, laga, komedi, romantis, hingga horor.
Selain itu, serial India memberikan gambaran tentang budaya dan kehidupan India yang kaya dan beragam. Penonton bisa belajar banyak hal, mulai dari tradisi, makanan, bahasa, hingga masalah sosial. Misalnya, serial Bhagya Lakshmi yang mengungkap rahasia mengejutkan di balik perjodohan dan masih banyak contoh serial menarik lainnya.
Melihat antuasia yang begitu besar terhadap tayangan India, tentu menjadi kesempatan besar bagi ANTV yang memang sudah langganan menayangkan serial dan film-film India. Pada 13 November 2023, ANTV kembali menghadirkan serial terbaru berjudul Aparajita. Serial ini mengangkat perjuangan seorang ibu dalam membesarkan ketiga putrinya.
Di negara aslinya, seria ini berjudul Main Hoon Aparajita tayang pada 2022. Memiliki kisah yang dekat dengan kehidupan sehari-hari membuat serial ini laris manis.
Sinopsis Aparajita
foto: pinkvilla.com
Serial ini menceritakan Aparajita Singh, seorang ibu yang ditinggalkan oleh suaminya Akshay dan harus membesarkan tiga putrinya sendirian. Aparajita berusaha keras untuk memberikan kehidupan yang baik bagi putrinya Chhavi, Disha, dan Asha. Bermodalkan usaha laundry, Aparajita mengumpulkan sedikit demi sedikit uang untuk bisa terus memberikan kehidupan terbaik untuk anak-anaknya.
Di tengah kehidupannya yang berjalan normal, dia dikejutkan dengan kehadiran Akshay. Setelah sekian lama menghilang tanpa kabar, suaminya kembali. Kehadiran Akshay bukan semata-mata ingin memperbaiki kesalahan masa lalunya, melainkan memiliki tujuan yang tak terduga. Aparajita harus menghadapi berbagai tantangan dan konflik yang datang dari suami, keluarga, dan masyarakat.
Serial ini adalah remake resmi dari serial Telugu Radhamma Kuthuru yang ditayangkan di Zee TV India. Serial ini dibintangi oleh Shweta Tiwari dan Manav Gohil sebagai pemeran utama. Aparajita berakhir pada 25 Juni 2023 dengan total 266 episode.
Penulis: Nera H