Serial Hai Albelaa tampaknya tak henti membuat penonton geregetan menyaksikan lika-liku kehidupan yang dihadapi oleh sang pemeran utama Sayuri. Karakter Sayuri alias Sayu ini digambarkan sebagai sosok yang tegas dan cerdas. Pada awal kisahnya, Sayu jatuh cinta dengan Chiru, putra pertama keluarga Choudhary. Sayangnya keluarga mereka sudah lama bermusuhan. Pasalnya, Sayu sempat terlibat pertengkaran dengan adik Chiru yang bernama Kanha.
Dengan berbagai upaya, Sayu dan Chiru pun berhasil meyakinkan keluarga untuk merestui hubungan mereka. Naas Chiru meninggal karena kecelakaan. Demi memenuhi janjinya pada sang kakak, pada akhirnya Kanha menggantikan Chiru untuk menikahi Sayu. Dari titik itulah, kehidupan Sayu berubah.
Nah, karakter Sayu ini dihidupkan dengan baik oleh aktris cantik Hiba Nawab. Sukses unjuk kemampuan aktingnya, Hiba Nawab rupanya sudah lama terjun di dunia hiburan. Dia memulai kariernya sejak 2008, sebagai artis cilik.
Perempuan kelahiran 14 November 1996 ini rupanya lahir dari keluarga beragama Islam. Sebagai seorang muslim, Hiba Nawab beberapa kali memposting foto berhijab di hari-hari besar Islam melalui media sosialnya. Seperti apa penampilan Hiba Nawab saat berhijab? Berikut potretnya yang dihimpun Keeping Time dari Instagram @hibanawab pada Jumat (24/11).
1. Hiba Nawab mengungkap identitasnya sebagai seorang muslim.
foto: Instagram/@hibanawab
2. Diungkap oleh Hiba, sang ayah Nawab Firoz Ali berprofesi sebagai dokter dan semua keluarganya juga beragama Islam.
foto: Instagram/@hibanawab
3. Melalui media sosialnya, Hiba Nawab beberapa kali memposting fotonya mengenakan hijab.
foto: Instagram/@hibanawab
4. Dia sempat mengenakan hijab saat tampil dalam video klip Ishq Bezubaan.
foto: Instagram/@hibanawab
5. Kala itu, Hiba Nawab tampil cantik mengenakan hijab warna kuning.
foto: Instagram/@hibanawab
6. Lawan main Shaheer Sheikh ini kerap menunjukkan aktivitasnya merayakan hari-hari besar Islam.
foto: Instagram/@hibanawab
7. Sebagai seorang muslim, Hiba Nawab mengaku belum sampai di tahap mantap berhijab.
foto: Instagram/@hibanawab
8. Namun dia juga mengaku enggan tampil dengan pakaian yang terlalu terbuka.
foto: Instagram/@hibanawab
9. Hiba Nawab menyebut beberapa kali menolak tawaran series karena bertentangan dengan nilai-nilai yang diajarkan padanya.
foto: Instagram/@hibanawab
10. Dia menolak melakoni adegan ciuman apalagi adegan intim yang terlalu vulgar.
foto: Instagram/@hibanawab
11. Selain karena memang tidak nyaman, Hiba yakin kalau mengambil tawaran itu, semua keluarga pun tak akan mendukungnya.
foto: Instagram/@hibanawab
Penulis: Jauda