Potret 9 aktris TV India perankan polisi, Melanie Pais ‘inspektur’ di Bhagya Lakshmi tampil galak

foto: Instagram/@rishinakandhari; crimepatrolgirls.in

Aktris yang profesional akan selalu berusaha untuk memerankan tokoh sesuai karakter dalam naskah. Salah satu peran yang menantang bagi sejumlah aktris adalah karakter polisi. Peran seorang aktris yang memerankan karakter polisi dalam serial TV seringkali menjadi pilihan yang menarik.

Para aktris ini tidak hanya mengeksplorasi karakter-karakter yang kuat dan berani, lho. Namun, juga menginspirasi penonton dengan potret perempuan tangguh yang bertarung melawan kejahatan sebagai sosok polisi. Aktris yang memerankan karakter polisi dalam serial TV India telah membantu menggambarkan gambaran perempuan yang mandiri dan kuat.

Sejumlah aktris ini pernah memerankan karakter polisi di serial TV. Sebut saja Kavita Kaushik, Shashwita Sharma, Melanie Pais, dan masih banyak nama lainnya. Penasaran seperti apa penampilan mereka ketika perankan karakter polisi?
 
Berikut Keeping Times himpun potretnya dari berbagai sumber pada Rabu (18/10).

1. Rishina Kandhari dalam serial Crime Patrol ini tampil kece dalam seragamnya sebagai polisi.

foto: Instagram/@rishinakandhari

2. Kavita Kaushik dalam perannya sebagai Haryanvi di serial Chandramukhi Chautala tetap terlihat stunning, kan?

foto: bollywoodhungama.com

3. Aktris Shashwita Sharma masuk dalam jajaran polisi wanita di serial Crime Patrol.

foto: crimepatrolgirls.in

4. Suman Kumari sebagai inspektur perempuan di Crime Patrol sangat cocok memerankan karakter polisi dengan tubuhnya yang tegap.

foto: crimepatrolgirls.in

5. Shilpa Shinde sebagai Naina Mathur di serial Maddam Sir tetap terlihat cantik dan kalem.

foto: ournagpur.com

6. Aditi Pohankar memerankan polisi Bhumika dalam serial SHE. Perannya sukses bikin penonton jatuh hati.

foto: tribuneindia.com

7. Gulki Joshi dalam Serial Maddam Sir memerankan karakter Haseena Malik ini tetap terlihat cantik dalam balutan seragam polisi.

foto: Instagram/@gulki_joshi

8. Manasi Kulkarni untuk serial Savdhan India ini tetap terlihat kalem, kan?

foto: Instagram/@actress_as_cop

9. Melanie Pais di Bhagya Lakshmi memerankan inspektur Durga Devi Singh yang punya karakter tegas dan galak.

foto: tellybest.com

Penulis: Nabilah