Remaja foto bareng Hrithik Roshan ini kini jadi aktor TV terkenal main bareng Shaheer Sheikh di Hai Albelaa, intip potret terbarunya

foto: Instagram/@khushwantwaliaofficial

Hrithik Roshan merupakan aktor Bollywood yang sudah berkiprah di dunia akting sejak masih kecil. Dia pertama kali muncul di film Aasha 1980. Pada tahun yang sama dia juga memperlihatkan kebolehan aktingnya lewat film Aap Ke Deewane. Kemudian pada 196 dia Hrithik kecil kembali ke layar lebar lewat film Bhagwan Dada, bersama sang ayah, Rakesh Roshan.

Beranjak dewasa, Hrithik Roshan hadir sebagai idola baru. Aktingnya di film Kaho Naa… Pyaar Hai pada 2000, membuat banyak orang terkesima. Sejak saat itu dia pun terus tampil di sejumlah film lainnya. Bahkan Hrithik Roshan masuk dalam jajaran aktor dengan bayaran termahal.

Ketenarannya ini jelas memberikan dampak luar biasa. Banyak orang mengidolakan Hrithik Roshan, termasuk aktor TV India satu ini lho.

foto: Instagram/@khushwantwaliaofficial

Potret lawas ini memperlihatkan Hrithik Roshan dengan seorang remaja pria dan dua bocah laki-laki. Tahukah kamu, remaja jangkung itu adalah Khushwant Walia. Dia kini menjelma menjadi aktor berbakat dan telah tampil di sejumlah serial televisi India. Terbaru dia bermain bersama Shaheer Sheikh di serial Woh To Hai Albelaa.

Dalam serial itu dia berperan sebagai Yash Jindal. Dikisahkan Yash Jindal adalah teman masa kecil Sayuri dan juga menjadi kekasih dari adik perempuan Kanha (Shaheer Sheikh).

Sedikit cerita tentang potret lawas itu. Dalam unggahan Khushwant pada 2019, dia mengatakan sangat mengagumi Hrithik Roshan. Dia pun mengunggah foto lawas yang diambil dalam sebuah pesta perayaan kesuksesan film pertama Hrithik Roshan, Kaho Naa… Pyaar Hai pada 2004, sebagai ucapan selamat ulang tahun pada aktor kebanggaannya itu.

foto: Instagram/@khushwantwaliaofficial

Lewat caption pada unggahan itu Khushwant bercerita, kala itu dia hanya bisa memandangi Hrithik Roshan dari jarak jauh. Dia melihat bagaimana Hrithik melayani satu persatu fans-nya yang ingin foto bareng dan meminta tandan tangannya. Sementara Khushwant tidak mampu bergeming, dia tidak berani menghampiri Hrithik, walaupun sebenarnya dia sangat ingin menyapa aktor tampan itu.

Dari kejauhan, Hrithik Roshan menyadari keberadaannya. Dengan kebaikan hati dan ketulusannya, Hrithik Roshan menghampiri dan meminta Khushwant untuk foto bersama. Sesaat Khushwant sangat terkejut, dia pun merasa sangat senang dan tersanjung dengan sikap manis Hrithik.

Momen itu pun tak pernah dilupakan Khushwant Walia. Aktor yang kini berusia 36 tahun itu pun mengungkapkan bahwa keinginannya menjadi seorang aktor karena Hrithik Roshan. Dia merasa Hrithik telah memberikan semangat luar biasa. Khushwant mempelajari bagaimana aktingnya, kerendahan hatinya sebagai seorang terkenal, dan beberapa keunggulan Hrithik lainnya.

Khushwant Walia

foto: Instagram/@khushwantwaliaofficial

Aktor kelahiran Amritsar, Punjab, India, pada 11 Mei 1987 ini sudah bercita-cita menjadi seorang aktor sejak kecil. Dia pun mendapatkan dukungan dari keluarganya. Bahkan selama masa sekolahnya, dia sering berpartisipasi dalam drama sekolah.

Keinginannya memang bukan isapan jempol belaka, Khushwant Walia berhasil mewujudkannya secara perlahan. Pada 2011, Khushwant memulai karier di industri hiburan sebagai asisten sutradara lewat film Bollywood, Bodyguard yang dibintangi Salman Khan.

Disitulah dia banyak belajar dan mendapatkan saran baik dari Salman Khan. Kala itu Salman mengatakan agar Khushwant Wali memulai karier aktingnya lewat serial TV. Dia pun menyetujuinya. Khushwant kemudian mengasah kemampuan aktingnya di Kreating Charakters Acting Institute di Mumbai.

Benar saja, usahanya tidak sia-sia. Dia telah muncul di banyak serial TV Hindi seperti ‘Sasural Simar Ka’, ‘Ishq Ka Rang Safed’, ‘Gustakh Dil’, ‘Mere Rang Mein Rangne Waali’, dan masih banyak lainnya.

Pada September 2023, Khushwant Walia mengumumkan bahwa dia akan bermain dalam serial terbaru berjudul ‘Love Bytes’. Serial ini akan ditayangkan di platform MX Player dan bercerita tentang kisah cinta antara dua orang yang bertemu di aplikasi kencan online.

foto: Instagram/@khushwantwaliaofficial

Pada Oktober 2023, Khushwant Walia menghadiri acara penghargaan ‘Indian Television Academy Awards’ bersama dengan rekan-rekan pemerannya dari serial Woh Toh Hai Albelaa. Serial ini mendapatkan nominasi untuk kategori ‘Best Romantic Drama Series’.

Penulis: Nera H